1 Unit Rumah Panggung Warga Desa Pengarayan OKI Hangus Terbakar

1 Unit Rumah Panggung Warga Desa Pengarayan OKI Hangus Terbakar

Rumah Al Husairi Dusun 3 Desa Pengarayan, Kecamatan Tanjung Lubuk, Kabupaten OKI, Jumat 4 Agustus 2023 malam. --

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Satu unit rumah panggung warga Desa Pengarayan, Dusun 3, Kecamatan Tanjung Lubuk, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) hangus terbakar. 

Peristiwa itu terjadi Jumat 4 Agustus 2023 sekira pukul 22.15 WIB, rumah milik Al Husairi (52) disaat penghuni rumah tengah tertidur lelap. 

"Iya semalam terjadi kebakaran rumah Al Husairi di Desa Pengarayan Kecamatan Tanjung Lubuk. Ini rumah panggung yang dihuni 5 orang," kata Plt Kasat Pol PP dan Damkar Kabupaten OKI, Rayendra Abadi. 

Dia menjelaskan, rumah yang terbakar ini dihuni satu keluarga yang terdiri istrinya dan tiga orang anaknya.

BACA JUGA:Semarak Hari Jadi Kemenkumham, Lapas Sekayu Adakan Donor Darah

Dimana kebakaran itu terjadi diduga karena korsleting listrik dari rumah bagian atas. 

"Api dari rumah bagian atas dimana api menjalar dengan cepat menghaguskan rumah Al Husairi dan hampir saja meyambar rumah Bariyanto yang berada disebelah kiri dan rumah Badariyah yang berada dibelakang rumah," terang Rayendra, saat dikonfirmasi, Sabtu 5 Agustus 2023.

Rayendra menyebut, untuk kerusakan dari rumah Bariyanto hanya terbakar bagian resplang dan rumah Badariyah ikut terbakar dibagian depannya tetapi tidak mngalami kerusakan parah. 

"Peristiwa kebakaran itu pihak kita mendapat informasi dari warga setempat. Api dapat dipadamkan sekira pukul 00.30 WIB," jelas Rayendra. 

BACA JUGA:Kementerian Hukum dan HAM Terima Opini WTP 14 Kali Berturut-turut

Dia menambahkan, dalam kebakaran itu tim Damkar OKI menurunkan 2 unit mobil damkar dibantu dari kecamatan, TNI dan Polri. 

"Dari peristiwa kebakaran itu tidak ada korban jiwa dan untuk kerugian belum bisa ditafsir," pungkasnya. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: