Diduga Sambil Main Hp, Pengendara Motor Tabrak Emak-emak Pejalan Kaki

Diduga Sambil Main Hp, Pengendara Motor Tabrak Emak-emak Pejalan Kaki

Emak-emak yang menjadi korban usai ditabrak pengendara motor. Foto: dokumen/sumeks.co --

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Seorang emak-emak bernama Sainah (40) warga Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Silaberanti, Kecamatan Jakabaring ditabrak pengendara sepeda motor. 

Kecelakan tersebut tidak jauh dari rumah tepatnya depan Hotel Maqdis Palembang, Jumat 4 Agustus 2023 sekitar pukul 09.00 WIB. 

Pengendara motor bernama Rico mengatakan, saat itu dirinya mengendarai motor hendak ke seberang Ilir dari arah Plaju.

Namun tiba-tiba tepat di hotel Maqdis, dirinya terkejut ketika melihat korban sedang menyeberang jalan, sehingga saat itu ia tidak bisa lagi menghindarinya.

BACA JUGA:Sopir yang Tewaskan Pejalan Kaki hingga Terpental ke Tiang LRT Palembang Ditangkap, Ini Tampangnya

"Terkejut Pak saya, tiba-tiba ibu itu menyebrang jalan. Saya pun tidak bisa menghindar lagi," kata Rico, sambil mengaku melihat Hp karena ada telapon masuk.

Lanjut Rico, dirinya mengaku bersalah atas kejadian ini. 

"Namun mau bagaimana lagi ini musibah," ujar Rico. 

Sementara itu, warga sekitar lokasi kejadian Deni menambahkan, memang sebelum kejadian laka tersebut, pengendara motor itu sedang main HP saat mengendarai sepeda motornya dan tidak melihat lagi kalau ada seorang Ibu sedang menyeberang jalan.

BACA JUGA:Pejalan Kaki Tewas Ditabrak Mobil Polisi

"Yang salah pengendara motor pak. Karena saat mengendarai motornya dia main HP," ungkap Deni. 

Terpisah, Kanit Laka Polrestabes, Palembang Iptu Ar Sikakum, membernarkan adanya kejadian tersebut. 

"Masih dalam pendataan anggota kita dilapangan, namun dari laporan anggota keadaan korban hingga kini kondisinya sudah membaik," jelas Ar Sikakum. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: