Tayang di Netflix Pekan Ini, Berikut Sinopsis Drakor D.P Season 2
Drama Korea D.P season 2 yang akan tayang di Netflix mulai 28 Juli 2023.--dok : sumeks.co
SUMEKS.CO – Kabar baik untuk pecinta drama Korea, serial D.P musim kedua segera tayang di Netflix pada 28 Juli 2023 mendatang.
Serial yang tayang perdana pada 27 Agustus 2021 lalu, sukses menarik penonton pada musim pertama yang disajikan sebanyak enam episode.
Perlu diketahui bahwa serial ini merupakan adaptasi dari webtoon yang berjudul D.P Dog Day, karya Kim Bo Tong.
Serial D.P musim kedua ini akan tetap menggaet aktor dan pemain yang sama. Diantaranya adalah Jung Hae In, Goo Kyo Hwan, Kim Sung Kyung dan Son Suk Ku.
BACA JUGA:Catat, Ini 5 Rekomendasi Drama Korea Horor yang Tayang di Netflix, Dijamin Bikin Bulu Kuduk Berdiri
Untuk memberi warna baru, dalam musim keduanya akan menampilkan dua pemeran baru. Yaitu Ji Jin Hee yang akan berperan sebagai Goo Ja Woon, kepala petugas hukum dari markas militer.
Selanjutnya ada Kim Ji Hyun, yang akan memerankan sosok Letnan Kolonel Seo Eun, yang bertugas di kementerian pertahanan nasional.
Serial D.P musim kedua ini juga masih menjadi sebuah karya dari sutradara Han Jun Hee yang sebelumnya juga menggarap drama Korea D.P. dimusim pertamanya.
Serial drama Korea D.P season 2 ini akan menceritakan tentang pasukan militer khusus yang memang dikirim untuk mengejar deserter atau tentara yang membelot pada musuh.
BACA JUGA:Membongkar Sisi Gelap Dunia Influencer, Ini Sinopsis Lengkap Drama Korea Celebrity
Sementara itu kisah dimusim kedua ini akan dimulai dari situasi Divisi Investigasi Polisi Militer dan kembali mengangkat kisah karakter Ahn Jun Ho.
Meskipun dalam trailer yang beredar tidak begitu dibongkar oleh pihak Netflix mengenai jalannya serial ini namun kisah drai serial satu ini tidak lepas drai penugasan Ahn Jun Ho yang dikenal sebagai prajurit pembangkang.
Banyak yang menyebutkan bahwa pada musim kedua kali ini akan fokus pada peristiwa setelah kematian dari akhir cerita di musim pertama atau lanjutannya.
Keadaan tokoh bahkan digadang akan mendapati keadaan baru dengan juga sekaligus memuat aktivitas yang tanpa henti dengan rasa sakit dan juga kekerasan yang dianggap sangat menyakitkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: