Takut Dipolisikan, Saiful Jamil Sarankan Dewi Perssik Lakukan Hal Ini

Takut Dipolisikan, Saiful Jamil Sarankan Dewi Perssik Lakukan Hal Ini

Bang Ipul meminta dang diva dangdut itu legowo atas kesalahan pahaman itu. Ia minta mantan istrinya itu menyudahi dengan meminta maaf kepada Ketua RT.--

Takut Dipolisikan, Saiful Jamil Sarankan Dewi Perssik Lakukan Hal Ini

SUMEKS.CO - Pedangdut sekaligus mantan suami Dewi Perssik, turut prihatin atas kisruh Dewi Perssik dengan Ketua RT 06 RW 04 Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Bang Ipul begitu Saiful Jamil akrab disapa, meminta Dewi Perssik menyudahi polemik sapi qurban itu. 

Bahkan, Bang Ipul meminta dang diva dangdut itu legowo atas kesalahan pahaman itu. Ia minta mantan istrinya itu menyudahi dengan meminta maaf kepada Ketua RT Lebak Bulus, Malkan. 

"Ayo udah mbak Dewi datangi Pak RT minta maaf. Ini kan persoalannya kan pak RT difitnah, katanya Pak RT minta uang Rp 100 juta. Ayo udah mbak Dewi datangi Pak RT minta maaf, nggak masalah," kata Bang Ipul, dalam video yang diposting akun snack video @O Media. 

BACA JUGA:Tak Ada Mediasi Pak RT Anggap Masalahnya Sama Dewi Perssik Selesai, Masalah Kecil Kalau Bisa Ditiadakan Saja

Bang Ipul pun bersedia menemani Dewi Perssik untuk mendatangi Pak RT Malkan, untuk menyampaikan permintaan maaf. Sehingga persoalan tidak berlarut-larut. 

"Ayo Bang Ipul temanin gitu, biar selesai. Takutnya ada orang rese bikin laporan ya, 

Mbak Dewi dilaporkan atas pencemaran nama baik. Ya udah disudahilah gitu. Ini saran dari abangmu lah. Mudah-mudahan kamu menerima ya," harap Bang Ipul. 

Seperti diberitakan, artis Dangdut Dewi Persik, kembali menuai sorotan publik usai dirinya dikabarkan berseteru dengan salah seorang ketua RT tempat tinggalnya.

BACA JUGA:Dewi Perssik Dibuat Malu Sendiri, Warga Lebak Bulus Ungkap Gegara Sopirnya Salah Kasih Info ke Majikan

Seperti dikabarkan dari berbagai informasi, Jumat 30 Juni 2023 perseteruan itu disinyalir lantaran artis yang kerap disapa Depe ini mengatakan sapi kurbannya telah ditolak oleh ketua RT setempat bernama Malkan.

Dewi Persik pada perayaan Idul Adha tahun ini, turut menyumbangkan satu ekor sapi kurban kepada panitia kurban di Cilandak RT 06 tempat kediamannya.

Akhirnya, perseteruan tersebut berujung mediasi antara kedua belah pihak di Masjid Babul Khoirot yang turut disaksikan oleh aparat keamanan serta warga masyarakat sekitar.

Pada saat mediasi, sempat terjadi argumentasi baik dari Dewi Perssik sendiri, serta dari pihak RT yang bermula dari kesalahpahaman saja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: