SMA Negeri 3 Palembang Perdana Melaksanakan Penyembelihan Hewan Kurban Idul Adha Tahun Ini
Penyembelihan hewan kurban di SMAN 3 Palembang Sabtu 1 Juli 2023 disaksikan langsung Kepala Sekolah Sugiyono MM. Foto: Deny/sumeks.co--
SMA Negeri 3 Palembang Perdana Melaksanakan Penyembelihan Hewan Kurban Idul Adha Tahun Ini
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 3 Palembang perdana melaksanakan penyembelihan hewan kurban pada hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah tahun 2023 ini.
Penyembelihan hewan kurban sebanyak dua ekor sapi itu dilaksankan di halaman sekolah, Sabtu 1 Juli 2023.
Penyembelihan sapi itu disaksikan langsung oleh Kepala Sekolah SMA Negeri 3 Palembang Drs Sugiyono MM, para guru, staf serta siswa dan siswi.
Sugiyono MM mengatakan, penyembelihan hewan kurban tahun ini memang pertama kali dilaksanakan.
BACA JUGA:PN Palembang Sebarkan Ratusan Paket Daging Kurban Kepada Warga
"Alhamdulillah, tahun ini adalah perdana kurban di sekolah kita. Saya melihat para siswa dan siswi merasa senang dan banyak juga yang mengabadikan lewat video atau foto melalui handphone masing-masing," kata Sugiyono.
Sugiyono berharap, semoga bisa memberikan pelajaran kepada siswa nantinya ketika mereka berada di tengah-tengah masyarakat.
"Saya harap bisa memiliki kepedulian sosial, kepekaan sosial dan bisa berkontribusi kepada masyarakat," ujar Sugiyono.
Lanjut mantan Kepala Sekolah SMA di Kayuagung ini, untuk estimasi didapati sekitar 160 kantong daging.
BACA JUGA:Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah Tahun Ini Lapas Kayuagung Kurban 4 Ekor Kambing
"Untuk pembagiannya yakni pembinaan lingkungan, masyarakat yang kurang mampu sekitar lingkungan SMAN 3 khususnya daerah Rawa Jaya dan pihak terkait lainnya," ungkap Sugiyono.
Sugiyono juga mengucapkan banyak terima kasih kepada unsur terkait lainnya atas partisipasinya hari ini.
"Saya berharap semoga di tahun berikutnya kegiatan seperti ini bisa dilakukan kembali," tutup Sugiyono. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: