Berulah Lagi, Panji Gumilang Cuekin Polemik Salah Idul Adha Tetap Bercampur, Warganet Makin Geram

Berulah Lagi, Panji Gumilang Cuekin Polemik Salah Idul Adha Tetap Bercampur, Warganet Makin Geram

Shaf salat Idul Adha di Ponpes Al Zaytun kembali menjadi kontroversi di publik--

Berulah Lagi, Panji Gumilang Cuekin Polemik Salah Idul Adha Tetap Bercampur, Warganet Makin Geram

SUMEKS.CO - Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun Panji Gumilang, sepertinya tidak terpengaruh dengan berbagai gejolak yang akhir-akhir ini terjadi.

Terbukti, kembali beredar dalam rekaman video diduga sosok Panji Gumilang menjadi imam salat Idul Adha 1444 Hijriah, kembali mendapat sorotan publik.

Pasalnya, salat Idul Adha 1444 H yang dilakukan Panji Gumilang masih bercampur antara jemaah atau santri laki-laki dan perempuan.

BACA JUGA:Nah Loh, Menteri PMK Muhadjir Effendy Sebut Ponpes Al Zaytun Seperti Komune, Kok Bisa?

Bedanya pada salat Idul Adha kali ini, shaf laki-laki dibuat sejajar dengan shaf perempuan di Masjid Ponpes Al Zaytun Indramayu.

Sebelumnya, pada saat gelaran salat Idul Fitri beberapa waktu lalu jemaah dan santri dicampur dalam satu shaf, bahkan salah satu jemaah perempuan berada di shaf terdepan persis dibelakang imam salat.

Bedanya lagi, Dalam video yang diunggah akun media sosial Snack video @Rio_190, Panji Gumilang nampak berdiri membacakan ayat pendek saat salat Idul Adha.

Namun, terlihat dalam video berdurasi kurang dari 1 menit jemaah salat Idul Adha tetap berjarak seperti salat yang menjadi kontroversi beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:Bantah Keluarkan Fatwa Al Zaytun Sesat, MUI Bakal Keluarkan Fatwa Tentang Pernyataan Panji Gumilang

Masalah shaf ini, sudah menjadi kontroversial sejak Idul Fitri beberapa bulan lalu, salah satu yang menjadi pembenaran Panji Gumilang salat berjarak karena Pandemi masih terjadi saat ini.

Beredarnya video tersebut, membuat warganet makin geram dengan berasumsi bahwa sikap yang dilakukan oleh Panji Gumilang, menantang pihak-pihak yang menolak ajarannya beberapa waktu lalu.

Menurut warganet, sikap Panji Gumilang tersebut seolah-olah menganggap tidak pernah terjadi apa-apa sebelumnya.

Warganet menganggap, Panji Gumilang makin Ngawur dan sudah stres, karena sebaik-baik ha sehat laki-laki itu didepan dan sebaik-baiknya shaf perempuan itu di bagian belakang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: