Tinjau SKD Catar Poltekip dan Poltekim, Ini Pesan Kakanwil Kemenkumham Sumsel
--
Tinjau SKD Catar Poltekip dan Poltekim, Ini Pesan Kakanwil Kemenkumham Sumsel
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya meninjau pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Taruna/Taruni Sekolah Kedinasan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) dan Politeknik Imigrasi (Poltekim) Kemenkumham RI Tahun Anggaran 2023 di titik lokasi tes Kantor Regional VII BKN Palembang, Senin 19 juni 2023.
Saat meninjau lokasi, Kakanwil Ilham Djaya menjelaskan bahwa pelaksanaan SKD ini dilakukan dengan transparan dan bebas dari kecurangan.
Ilham pun berpesan agar para peserta jangan percaya kepada pihak-pihak yang menawarkan kelulusan tes, apalagi dengan meminta bayaran.
"Apabila ada peserta atau masyarakat umum menemui adanya indikasi kecurangan selama seleksi Catar ini, maka dapat membuat laporan pengaduan melalui aplikasi SIAP Kumham yang dikelola langsung oleh Biro Kepegawaian Sekretariat Jenderal Kemenkumham," pesan Kakanwil.
BACA JUGA:Pemkab Muba Lepas 31 Pocil Ikuti Perlombaan Tingkat Polda Sumsel
“Kemenkumham senantiasa melakukan proses seleksi Catar dengan transparan dan bersih dari kecurangan untuk menghasilkan taruna/taruni yang berkemampuan tinggi serta memiliki loyalitas," Ilham menambahkan.
Sementara itu, Kepala Divisi Admistrasi Idris yang turut hadir dalam peninjauan mengatakan bahwa SKD di wilayah Sumatera Selatan akan berlangsung selama tiga hari pada 18-20 Juni.
Ia juga menerangkan, SKD CAT akan diikuti oleh 1003 orang peserta. Ujian CAT dilaksanakan dalam empat sesi per hari mulai pukul 08.00 hingga 17.10 WIB.
Turut hadir Kepala Bagian Umum Tri Purnomo, Kepala Bagian Program dan Humas Yulizar, Kepala Subbagian Kepegawaian, TU, dan Rumah Tangga Bulan Mahardika Subekti, serta Analis Kepegawaian dari Biro Kepegawaian Setjen.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: