HEBAT BENER! Negara di Afrika Ini Berani Tolak Utang China
Raja eSwatini King MsWati III --
HEBAT BENER! Negara di Afrika Ini Berani Tolak Utang China
SUMEKS.CO - China menjadi salah satu negara berpenduduk terbesar di dunia. Sumber daya manusia yang melimpah, ditopang dengan pendapat yang besar. Atas pendapatan yang besar itu, China menjadi rujukan negara-negara lain untuk berhutang.
Tentu saja China menjadi negara yang diperhitungkan di dunia. Namun tak semua negara tergiur dengan tawaran hutang dari China. Salah satunya Kerajaan eSwatini negara kecil berpenduduk 1,5 jiwa, yang mengandalkan penghasilan dari pertanian.
Padahal sejumlah negara di Afrika sangat bergantung dari pinjaman China.
BACA JUGA:NASA Gunakan AI untuk Prediksi Kiamat, Temukan Gelombang Langka dan Gerakan Aneh
Apalagi saat ini China sudah menjadi mitra dagang sejumlah negara di Afrika.
Raja eSwatini King MsWati III berani tolak hutang China. Bahkan, MsWati yang duduk menjadi raja sejak umur 18 tahun itu berani terang-terangan menolak tawaran hutang dari China.
Sikap tegas ini ditunjukkan Eswatini yang tidak menghadiri KTT China-Afrika tahun 2018 lalu. Kemungkinan hubungan Eswatini dan Taiwan menjadi alasannya. Eswatini salah satu negara yang mengakui kedaulatan Taiwan.
Hubungan China dan Taiwan memang tidak harmonis, yang disebabkan klaim China atas Taiwan yang menganggap Taiwan bagian kedaulatan China.
BACA JUGA:Pengusaha Asal China Rela Ceraikan Istri Demi Nikahi Transgender Thailand
Eswatini merupakan negara kecil di selatan Afrika. Terletak di antara Afrika Selatan dan Mozambik. Tahun 2018 negara berbentuk kerajaan ini mengganti nama dari Swaziland menjadi Eswatini. Sebab nama Swaziland kerap disangka Swiss. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: