Satlantas Polrestabes Palembang Buka Warung Jumat Berbagi, Bagikan 100 Porsi Sarapan

Satlantas Polrestabes Palembang Buka Warung Jumat Berbagi, Bagikan 100 Porsi Sarapan

Sedekah Jumat Berbagi Satlantas Polrestabes Palembang. --

Satlantas Polrestabes Palembang Buka Warung Jumat Berbagi, Bagikan 100 Porsi Sarapan

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Palembang membuka warung berbagi dan keselamatan di kawasan Kambang Iwak Palembang, Jumat 26 Mei 2023. 

Kasatlantas Polrestabes Kota Palembang Kompol Emil Eka Putra melalui Kasubdit II Kamsel Ipda Faizal menerangkan, pembukaan warung berbagi ini diprakarsai oleh Satlantas.

"Insya Allah jika tidak ada halangan kita gelar setiap Jumat atau Minggu di Kambang Iwak," kata Faizal dikutip dikutip SUMATERAEKSPRES.ID, Sabtu 27 Mei 2023. 

Faizal mengatakan, pembukaan warung ini untuk berbagi makanan kepada masyarakat sekitar dengan total 100 bungkus lontong sayur. 

"Jumat depan bisa bertambah, yang jelas kita juga membuka dukungan jika ada masyarakat yang ingin membantu," ujar Faizal. 

BACA JUGA:Jumat Berbagi, Wawako Palembang Bagikan 1.000 Nasi Bungkus

Lanjut Faizal alasan berbagi warung Kambang Iwak menjadi sasaran utama karena di kawasan ini banyak masyarakat lalu lalang, termasuk berolahraga.

"Jadi bukan hanya untuk kaum fakir miskin maupun duafa saja, tapi masyarakat umum pun boleh mengambil makanan selama masih tersedia. Yang jelas ini kita lakukan agar masyarakat semakin mengerti arti pentingnya berbagi dan keselamatan berkendara," ungkap Faizal. 

Selain itu, Faizal juga mengingatkan kepada para pengendara untuk menggunakan seperti peralatan helm, lampu, rem, ban, serta spion, juga STNK, SIM, dan orangnya fit.

"Intinya, saya bertujuan supaya aman dan nyaman ketika menggunakan kendaraan," jelas Faizal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: