Speedboat Tabrakan di Perairan Tulung Selapan, 2 Penumpang Meninggal

Speedboat Tabrakan di Perairan Tulung Selapan, 2 Penumpang Meninggal

Ilustrasi. foto: dok sumeks.co--

Speedboat Tabrakan di Perairan Tulung Selapan, 2 Penumpang Meninggal

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Dua orang warga dikabarkan meninggal dunia pada kecelakaan yang terjadi di perairan sekitar Desa Simpang Tiga Sakti, Kecamatan Tulung Selapan, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). 

Kecelakaan di perairan itu terjadi Ahad 23 April 2023 sekitar pukul 14.00 WIB yang melibatkan dua unit speedboat asal Tulung Selapan dan Cengal.

Data yang dihimpun dalam kecelakaan air itu terdapat 8 orang terluka dan 2 orang diantaranya dikabarkan meninggal dunia.

“Benar, kemarin terjadi tabrakan antara speedboat Gadok dengan Speedboat Sa’i warga Cengal di perairan Desa Simpang Tiga,” kata Aziz, salah satu warga Cengal, Senin 24 April 2023.

Dia mengungkapkan korbannya ada terdiri dari 8 orang, diantaranya ada Sa’i (50), Heriyanto (39), Rita (14), Lipa Sapri (10), Rian, adik Lipa (6) dan anak Musa Sapri SP 1 (9). Seluruhnya tercatat sebagai warga Cengal. Saat kejadian menumpang di speedboat milik Sa’i. Usai kejadian para korban juga sempat dibawa ke Puskesmas Tulung Selapan. 

BACA JUGA:Speedboat Palembang Isi BBM dari SPBU Daratan

"Kabarnya ada yang dirujuk ke rumah sakit di Palembang untuk dirawat di sana,” ujarnya.

Dijelaskannya, salah satu penumpang dalam kondisi kritis. Korban Rian dirujuk dan infonya dikabarkan meninggal dunia dalam perjalanan. Jadi ada dua yang meninggal dunia. Rian, adik lipa dan Heriyanto. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: