Sosok Mahluk Kasat Mata Ditempat Pembuangan Sampah

Sosok Mahluk Kasat Mata Ditempat Pembuangan Sampah

--

LAHAT, SUMEKSCO - Berbagai jargon hingga tulisan dilarang membuang sampah sembarangan sudah sering kita lihat dimana mana, namun kali ini ada yang menarik jika kita melintasi jalan Baru Manggul kecamatan Lahat

Salah satu tempat pembuangan sampah di wilayah tersebut ada sesosok mahluk kasat mata berdiri di area tempat pembuangan sampah tersebut.

Mahluk tersebut adalah boneka atau alat peraga yang dipasang untuk mengimbau warga agar tidak membuang sampah diwilayah tersebut.

"Sebenarnya boneka atau alat peraga yang dipasang di tempat pembuangan sampah tersebut hanya untuk mengimbau masyarakat yang sering membuang sampah di wilayah tersebut," ujar Hermansyah, Kepala Desa Manggul Kecamatan Lahat, Senin 27 Maret 2023.

BACA JUGA: Tindak Lanjut Evaluasi AKIP dari KemenPAN-RB, Bupati Ogan Ilir Berikan Arahan ke Seluruh OPD

Dirinya menambahkan, segala upaya sudah dilakukan, dari tulisan sampai di pagar pakai kawat berduri, namun tetap saja ada yang bandel dan tetap membuang sampah disini, jadi akhirnya kami buatlah alat peraga sosok manusia yang memakai baju putih. 

Sementara itu, Supri salah satu warga sekitar mengatakan, hampir setiap hari memang di sekitaran sini sering terlihat tumpukan sampah membuat pemandangan yang kurang mengenakan dan tercium aroma yang tidak sedap.

"Harapan kami sebagai masyarakat semoga dinas terkait bisa melihat dan menyelesasaikan masalah seperti ini," tutupnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: