Hasil FIFA Matchday, Timnas Indonesia Libas Burundi dengan Skor Telak 3-1
Timnas menang 3-1 Lawan Burundi pada FIFA Matchday. Foto: PSSI Instagram--
SUMEKS.CO, Hasil FIFA Matchday, Timnas Indonesia Libas Burundi dengan Skor Telak 3-1
Pede, Timnas Indonesia tadi malam berhasil menundukkan Burundi 3-1 pada laga pertama FIFA Matchday di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Berawal dari Timnas Indonesia unggul cepat di menit ke-6'. Ketika Yakob Sayuri menyambut crossing cerdik Stefano Lilipaly dengan sundulan ke arah gawang yang gagal dihalau kiper Fabien Mutombora. Indonesia memimpin 1-0.
Gol timnas Indonesia tercipta pada menit ke14'. Heading Lilipaly berhasil ditepis Mutombora, namun Marc Klok mengambil bola liar, lalu mengumpan kepada Rachmat Irianto yang meneruskan bola kepada Dendy Sulistyawan.
Tak lama tercipta gol lagi, menit ke-43', Timnas Indonesia ternyata
Gol indah ini berawal dari upaya Mutombora menghalau sepak pojok, bola justru mengarah ke Rizky Ridho, yang dengan tembakan volinya berhasil membobol gawang lawan.
BACA JUGA:Langkah Timnas Indonesia di AFC U-20 2023 Terhenti, Imbang Tanpa Gol Lawan Uzbekistan
Dilansir dari lama PSSI, ketika pada babak kedua, Niyongabire Facifique berhasil mencetak gol di menit ke-50' sehingga mengubah skor menjadi 3-1.
Laga kedua antara Indonesia dan Burundi akan kembali digelar di Stadion Patriot, Selasa (28/3).
Susunan Pemain
Timnas Indonesia: Syahrul Tisna Fadillah; Elkan Baggott, Jordi Amat, Rizki Ridho; Asnawi Mangkualam Bahar, Rachmat Irianto/Syahrian Abimanyu, Marc Klok, Pratama Arhan; Stefano Lilipaly, Dendy Sulistyawan, Yakob Sayuri
Coach : Shin Tae-yong
Timnas Burundi: Fabien Mutombora; Karim Nizigiyimana, Marco Weymans, Collins Muhindo, Rashid Harerimana; Omar Moussa, Saidi Nzigamasabo, Christophe Nduwarugira, Hussein Shabani, Pacifique Niyongabire, Bienvenue Kanakimana
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: