Demo di Kantor Gubernur Sumsel, Pengendara Hindari Jalan ini

Demo di Kantor Gubernur Sumsel, Pengendara Hindari Jalan ini

Petugas Lantas dan Dishub mengatur lalu lintas di Jl Ade Irma Nasution, Palembang, Rabu 8 Maret 2023. foto: fadli sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS - Situasi terkini arus lalu lintas menjelang aksi demonstrasi di Kantor Gubernur Provinsi Sumatera Selatan, cukup ramai lancar.

Dari pantauan jalan di sekitar kantor Gubernur Sumatera Selatan, Rabu 8 Maret 2023. Beberapa titik jalan diantaranya Jl Ade Irma Nasution samping kantor Gubernur Sumsel ditutup sementara.

Beberapa petugas gabungan baik dari kepolisian dibantu petugas Dinas Perhubungan, berjibaku mengatur arus lalu lintas agar kemacetan tidak terjadi.

Tidak hanya menutup sementara jalan di sekitar kantor Gubernur Sumsel, petugas juga menutup perputaran kendaraan yang berada persis di depan kantor Dinas Perhubungan Sumsel.

BACA JUGA:Sambut Aksi Demo, Kantor Gubernur Sumsel Dijaga Ketat

Dari pantauan juga terlihat, puluhan kendaraan bus pengangkut masyarakat peserta demo, telah tiba di gedung Kantor Gubernur Provinsi Sumatera Selatan.

Direncanakan ribuan massa aksi demontrasi, akan menggelar unjuk rasa di depan kantor Gubernur Sumsel. Mereka berasal Kabupaten Musi Banyuasin.

Diharapkan kepada warga masyarakat yang hendak melintas di Jl Kapten Arivai agar memilih jalan alternatif lainnya guna menghindari kemacetan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: