Hasil Liga 1 2022-2023: Epic Comeback, Persikabo 1973 Tekuk PSS Sleman

Hasil Liga 1 2022-2023: Epic Comeback, Persikabo 1973 Tekuk PSS Sleman

PSS Sleman harus menelan kekalahan usai menghadapi Persikabo 1973 di Liga 1 2022/2023.--

BACA JUGA:Rumput dan Fasilitas Stadion Jakabaring Layak, Gelora Sriwijaya dan 4 Stadion Latihan Penuhi Syarat FIFA

Persikabo 1973 berupaya membalas, namun justru kehilangan Silvio Junior akibat cedera.

Roni Sugeng sempat melakukan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti pada menit ke-45, tapi cuma melebar. 

Sepuluh menit pertama selepas jeda, Persikabo 1973 mengurung pertahanan PSS Sleman untuk mencari gol penyeimbang.

Namun, upaya mereka belum membuahkan hasil karena tuan rumah juga bertahan dengan sangat baik.

BACA JUGA:Trofi Piala Dunia Diarak di 6 Kota Termasuk Palembang, Akhir Maret FIFA Gelar Drawing Zona Peserta di Bali

Menit ke-62, Persikabo 1973 mendapatkan tendangan bebas. Sayang, eksekusi Bruno Dybal masih tipis di atas mistar PSS Sleman.

Gol yang dinanti akhirnya tercipta pada menit ke-68. Tandukan Dimas Drajad menyambut sepak pojok tak bisa ditepis sempurna oleh kiper Ega Rizky.

Ini adalah gol pertama Dimas Drajad buat Persikabo 1973 sejak pulih dari cedera panjang. Koleksinya pun bertambah menjadi 5 gol di Liga 1 2022-2023.

PSS Sleman nyaris kembali unggul pada menit ke-83, ketika sepak pojok Kim Kurniawan disundul Irkham Milla dan disambar Dedy Gusmawan. Tapi, upaya mereka masih bisa diblok para pemain Persikabo 1973.

BACA JUGA:Tumben, Klub Liga Italia Kompak Menang di Liga Champions, Romelu Lukaku Jadi Pahlawan Kemenangan Nerazzurri

Kedua terus berbalas serangan sampai detik-detik terakhir, tapi Persikabo 1973 lah yang berhasil mencuri gol penentu.

Adalah Yandi Sofyan yang melesakkan bola pada menit ke-95, memanfaatkan umpan Dimas Drajad.

Ketika wasit meniup peluit panjang, Persikabo 1973 menang 2-1.

Susunan Pemain Utama

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: