2 Hari Unsri Wisuda 2.042 Sarjana Baru, Rektor: Ini Cara Unsri Menuju World Class University

2 Hari Unsri Wisuda 2.042 Sarjana Baru, Rektor: Ini Cara Unsri Menuju World Class University

Prosesi Wisuda Iniversitas Sriwijaya (Unsri) ke-164 di Kampus Indralaya Ogan Ilir Sumsel. Foto: tangkapan layar youtube Unsri--

OGANILIR- SUMEKS.CO, Wisuda Universitas Sriwijaya (Unsri) ke-164 digelar meriah di Kampus Merdeka, Indralaya Ogan Ilir, Sumatera Selatan (Sumsel).

Prosesi wisuda dimulai dengan para peserta memasuki aula Unsri, dan dilanjutkan dengan lagu Indonesia Raya dipimpin oleh Risa Anggraini FKIP Unsri.

Kemudian mengheningkan cipta dipimpin oleh Rektor Unsri Prof  Dr Ir H Anis Saggaff. Dan dilanjutkan dengan hymne Universitas Sriwijaya (Unsri).

Tari Gending Sriwijaya oleh UKM Harmoni Unsri juga  menambah hidmat acara tersebut. Dan dilanjutkan dengan pelantikan alumni baru, tiap perwakilan dari fakultas masing-masing.

Kali ini sebanyak 2.042 orang sarjana baru diwisuda, yang dilaksanakan selama 2 hari. Mulai 14-15 Februari 2023. Terdiri dari 257 Program Pasca Sarjana, 1.737 S1, dan Diploma 48 orang.

Sarjana baru Unsri yang diwisuda terdiri dari fakultas Matematika, Program Pasca Sarjana, FKIP, Fasilkom, FKM dan Fakultas Pertnian (FP)  Fakultas Ekonomi, Hukum, Teknik, Kedokteran, FISIP.

BACA JUGA:145 Sarjana FH Unsri Diyudisium, Saat Pengalungan Gordon 2 Doktor Dapat Aplaus, Begini yang Diucapkan Dekannya

Wisuda dilaksanakan secara Hybrid dan pertama kali sejak masa covid, baru terlaksana secara luring namun ada juga yang secara daring.


Rektor Unsri Prof H Anis Saggaff--

Gubernur Sumsel diwakili Kepala Dinas Pendiikan Sumsel Drs H Riza Pahlevi MM mengatakan, semoga upacara prosesi wisuda mendapat berkah dari Yang Maha Kuasa.

Riza Pahlevi tak lupa mengucapakan selamat kepada orangtua, kepada alumni  yang diwisuda, kepada rektor Unsri dan panitia. Semoga wisudawan ini menjadi yang terdepan dalam kiprahnya membangun bangsa dan negara.

BACA JUGA:Ucapkan Selamat Datang Pada Metaverse

Sedangkan menurut Rektor Universitas Sriwijaya (Unsri) Prof. Dr. Ir. H. Anis Saggaff, MSCE, IPU., ASEAN. Eng., Unsri akan menjadi world class university (kelas universitas dunia).

“Kalau hari ini sudah mendobrak lagi IPK rata-rata ya, jadi 43% lebih yang dengan pujian lulus tercepat, cumlaude dan  ujian lulus tercepat. Memang kalau mau menuju World Class University sudah trend-nya udah benar, kalau S1 tepat waktunya, harus di atas 80% .''

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: