Resmi Jabat Kapolres OKU Timur, Ini Harapan Menyentuh AKBP Dwi Agung Setyono

Resmi Jabat Kapolres OKU Timur, Ini Harapan Menyentuh AKBP Dwi Agung Setyono

Penyambutan Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono dan Ketua Bhayangkari Polres OKU Timur, Jumat 13 Januari 2023.-Foto: Syafii/sumeks.co-

 

MARTAPURA, SUMEKS.CO - AKBP Dwi Agung Setyono S.IK MH resmi menjabat sebagai Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU) Timur yang baru. Mantan Kapolres Kaur Polda Bengkulu ini disambut antusias jajaran Polres OKU Timur, Jumat 13 Januari 2023. Dalam kesempatan pertamanya, AKBP Dwi Agung Setyono menyampaikan harapan menyentuh kepada jajarannya.

"Mohon bantuan dukungan kepada personel Polres OKU Timur beserta jajaran semuanya. Ke depan untuk bekerja lebih baik agar lebih meningkatkan kinerja serta capaian yang maksimal dalam rangka melindungi mengayomi dan melayani masyarakat," harap AKBP Dwi Agung Setyono.

Sebelumnya AKBP Dwi AGung Setyono telah serah terima jabatan dengan AKBP Nuryono dipimpin Kapolda Sumsel di Mapolda Sumsel, Kamis 12 Januari 2023. 

Sebelum pelaksanaan Apel Farewell and Parade dilaksanakan, terlebih dahulu penyambutan tradisi pengalungan bunga kepada Kapolres. Serta pemberian buket bunga kepada ibu Ketua Bhayangkari diwarnai pula tari adat penyambutan, dan jajar kehormatan serta pedang pora.

BACA JUGA:Pelaku Pencurian 46 Buah iPhone dari Toko Digimap Palembang Indah Mall Diringkus, Bravo Pak Polisi

Selanjutnya Apel Farewell and Parade dipimpin langsung Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono didampingi AKBP Nuryono.

"Terima kasih atas  sambutanya," kata AKBP Dwi Agung Setyono. 

Dia juga tidak lupa mengucapkan apresiasi yang tinggi atas capaian kinerja serta inovasi yang sudah baik selama ini.

"Inovasi dan kinerja yang baik yang telah dilaksanakan beliau (AKBP Nuryono, red),  akan kita lanjutkan," tegasnya.

BACA JUGA:Dinkes Sumatera Selatan Pastikan Ciki Ngebul Mengandung Nitrogen, BPOM Harus Proaktif

Sementara dalam sambutan AKBP Nuryono, mengucapkan terima kasih atas bantuan dan kerjasama  jajaran yang sudah terjalin selama dirinya menjabat di OKU Timur.

"Dulu saya sambut dengan tangan terbuka, mohon keikhlasanya  juga untuk melepas saya dengan tangan terbuka juga," ujar Nuryono. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: