Kecamatan SP Padang Terima Banyak Usulan di Musrenbang, Diantaranya Penambahan Lampu Jalan serta MCK

Kecamatan SP Padang Terima Banyak Usulan di Musrenbang, Diantaranya Penambahan Lampu Jalan serta MCK

Kegiatan Musrenbang tingkat Kecamatan, di Aula Kantor Camat SP Padang Kabupaten OKI, Senin 9 Januari 2023.-Foto: Niskiah/sumeks.co-

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Kecamatan SP Padang Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan. Kegiatan Musrenbang di Aula Kantor Kecamatan SP Padang, Senin 9 Januari 2023.

Cukup banyak usulan yang disampaikan masyarakat melalui kepala desa (kades) dalam musrenbang kali ini. Mulai dari pembangunan infrastrukturm penambahan lampu jalan serta pembangunan sarana mandi cuci kakus (MCK).

Dalam Musrenbang yang diikuti langsung Camat SP Padang, Ardhi Tomiyansyah SIP MSi tersebut diungkapkan, usulan dan saran kepada Pemerintah Kabupaten OKI terkait program prioritas dari desa. Diantaranya usulan perbaikan jalan, pembangunan jembatan beton yang menghubungkan Desa Penyandingan dengan Berkat. Juga pembangunan jembatan menghubungkan Desa Serdang Menang dengan Pantai. 

Masyarakat juga menginginkan jalan setapak di Desa Batu Ampar. Melaksanakan peningkatan ruas jalan menghubungkan ke Kecamatan Pampangan. 

"Tadi masyarakat juga mengusulkan agar dilakukan penambahan lampu jalan karena saat ini banyak yang tidak berfungsi," kata Kepala Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan Bappeda OKI, Hendri Wardison SP MSi.

BACA JUGA:Daftar Segera, Dinas Kominfo OKU Buka 3 Formasi Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Selain itu, dijelaskannya, masyarakat Desa sangat menginginkan pembuatan MCK di Desa Berkat. Serta adanya normalisasi Sungai. Termasuk pembangunan Tembok Penahan Tanah di Desa Mangun Jaya. Masyarakat juga menginginkan akses jalan usaha tani di Desa Ulak Jermun. 


Kegiatan Musrenbang tingkat Kecamatan, di Aula Kantor Camat SP Padang Kabupaten OKI, Senin 9 Januari 2023.-Foto: Niskiah/sumeks.co-

Kemudian terdapat sawah yang selalu gagal panen karena tergenang air di Desa Ulak Jermun, Mangun Jaya, Belanti, Bungin Tinggi, Berkat dan Sukaraja. Sehingga diperlukan irigasi atau menjebol tanggul yg berada di Lebak Deling. 

"Semua usulan usulan yang disampaikan ini kita tampung terlebih dahulu. Kita juga masih menunggu usulan susulan dari pihak desa lainnya paling lambat tanggal 30 Januari 2023," jelasnya.

BACA JUGA:5 Wisata Alam di Kabupaten OKI Ini Masih Sepi Pengunjung, Padahal Ada Pantai yang Tak Kalah Dengan Bali

Ditambahkan Hendri, masyarakat Desa juga sangat menginginkan pembuatan rambu jalan (rambu hati-hati) serta penunjuk jalan di simpang 4 Desa Serdang Menang. 

"Usulan usulan yang disampaikan masyarakat memang prioritas, semoga bisa terlaksankan pada tahun depan karena dibutuhkan," katanya. 

Kegiatan Musrenbang ini turut dihadiri dari Anggota DPRD OKI, Irwansyah, para Kepala Desa, Sekdes dan perangkatnya, anggota BUMDES  dan tokoh - tokoh masyarakat se Kecamatan SP Padang. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: