Kamu Harus Tahu, Berikut Ini 12 Suku Asli di Provinsi Sumatera Selatan

Kamu Harus Tahu, Berikut Ini 12 Suku Asli di Provinsi Sumatera Selatan

Suku Komering Sumatera Selatan.-Foto: wikipedia/sumeks.co-

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Keanekaragaman budaya, bahasa, suku, ras, etnis hingga agama merupakan sebuah kekayaan yang dimiliki Bangsa Indonesia. Sehingga lahirlah semboyan Bhineka Tunggal Ika. Berbeda-beda, tetap satu jua. 

Tak cukup dengan sedikit waktu ketika berbicara suku budaya dari ribuan pulau yang ada di Indonesia. Itu karena dari setiap wilayah atau provinsi yang ada di Indonesia juga memiliki keragaman suku budaya masing-masing.

Sebagaimana di Provinsi Sumatera Selatan. Suku di Sumatera Selatan merupakan bagian dari masyarakat Sumatera Selatan, yang terkenal dengan Kerajaan Sriwijaya-nya.

Selain itu, Provinsi yang terkenal dengan Sungai Musi dan Jembatan Ampera ini memiliki 12 suku yang hingga kini masih bertahan keberadaannya.

BACA JUGA:7 Rumah Adat di Provinsi Sumatera Selatan, Selama Ini Belum Banyak yang Tahu

Dilansir dari palpres.com dan sumber lainnya, berikut 12 suku yang ada di Sumatera Selatan yang wajib kamu ketahui.

1. Suku Komering


Suku Komering Sumatera Selatan.-Foto: wikipedia/sumeks.co-

Suku Komering banyak berdomisili di sepanjang aliran Sungai Komering. Seperti halnya beberapa yang terdapat di Sumatera Selatan, karakter dari masyarakatnya adalah seorang 'penjelajah'.

Oleh karena itu, penyebaran suku ini pun menjadi cukup luas, hingga merambat ke provinsi Lampung. Suku Komering juga terbagi atas dua kelompok besar yaitu Komering Ilir, yang banyak tinggal di sekitaran Kayu Agung. Sedangkan yang lainnya adalah  adalah Komering Ulu, yang banyak tinggal di sekitaran Kota Baturaja.

BACA JUGA:Pesona Danau Wisata Telok Putih di Ogan Ilir, Sajikan Beragam Wahana Manjakan Pengunjung

Selain itu, Suku Komering juga memiliki wilayah yang paling luas, di antara suku-suku lainnya yang terdapat di Sumatera Selatan.

Suku Komering terbagi beberapa marga, di antaranya marga Paku Sengkunyit, marga Sosoh Buay Rayap, marga Buay Pemuka Peliyung, marga Buay Madang, dan marga Semendawai.

Selain itu, bila dilihat dari karakter masyarakatnya, suku Komering dikenal memiliki temperamen yang tinggi dan keras. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.disway.id