Bandara SMB II Palembang Belum Buka Flight ke Luar Negeri, ini Penyebabnya

Bandara SMB II Palembang Belum Buka Flight ke Luar Negeri, ini Penyebabnya

Bandara SMB II Palembang. foto: dok sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II PALEMBANG merilis hingga saat ini belum membuka penerbangan ke luar negeri. 

"Kami masih menunggu dari pemerintah terkait kapan membuka penerbangan ke luar negeri," kata Executive General Manager Angkasa Pura II R Iwan Winaya Mahdar saat dihubungi melalui sambungan telepon selulernya, Jumat 9 Desember 2022. 

Padahal sebelumnya, lanjut R Iwan Winaya, Bandara SMB II Palembang sudah melayani atau membuka  penerbangan ke luar negeri. 

"Ini penyebabnya, karena di Kota Palembang kemarin terjadinya COVID-19. Jadi ditutup dulu," ujarnya.

R Iwan Winaya Mahdar menambahkan, untuk sekarang Bandara SMB II Palembang sudah siap melayani dan membuka penerbangan luar negeri. 

BACA JUGA:Libur Nataru 2023, Bandara SMB II Palembang Tambah Flight, ini Nama Maskapainya

"Intinya, sekarang ini kami masih  menunggu instruksi dan kebijakan dari pemerintah selanjutnya gimana,"  tukasnya.

R Iwan Winaya Mahdar menghimbau kepada para penumpang apabila ingin menggunakan pesawat di SMB II Palembang untuk datang lebih awal agar tidak terburu-buru. 

"Selain itu, kami menghimbau apabila igin menggunakan pesawat di SMB II Palembang jangan membawa barang-barang terlarang seperti gunting, cutter, pisau, korek api, gas dan lain-lainnya," terangnya. 

Sebelumnya diberitakan, Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang akan menambah jadwal penerbangan maupun rute baru untuk menghadapi masa liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023.  

"Ya mas, sejak tanggal 1 hingga 31 Desember 2022 kami sudah menambah jadwal penerbangan maupun rute baru untuk menghadapi masa Nataru," kata Executive General Manager Angkasa Pura II R Iwan Winaya Mahdar dihubungi melalui sambungan telepon selulernya, Kamis 8 Desember 2022. 

BACA JUGA:Kabut, Tiga Maskapai Delay

R Iwan Winaya Mahdar mengatakan, ada beberapa maskapai yang sudah mengkonfirmasi akan melakukan penambahan penerbangan seperti Garuda Indonesia, Super Air Jet dan Citilink. 

"Selain itu, dalam jam penambahan penerbangan tiga  maskapai yakni dimulai dari pukul 15.35 hingga 17.45 WIB," ujar R Iwan Winaya Mahdar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: