Ratusan Pendaftar Rebutkan Kursi Panwascam di Kabupaten Empat Lawang
Pendaftaran calon anggota Panwaslu Kecamatan (Panwascam) di Kantor Bawaslu Kabupaten Empat Lawang.-Hendro-
EMPAT LAWANG, SUMEKS.CO - Penerimaan berkas pendaftaran calon anggota Panwaslu Kecamatan (Panwascam) masih berlangsung di Kantor Bawaslu Kabupaten Empat Lawang.
Pendaftaran akan berakhir Selasa, 27 September 2022. Hingga Minggu, 25 September 2022 sudah ada 101 pendaftar dari 10 kecamatan yang ada.
Ketua Bawaslu Kabupaten Empat Lawang, Rudi Yanto didampingi Komisioner, Martin dan Rodi Hartono menjelaskan pendaftaran akan berakhir 27 September 2022.
"Pendaftar masih terus berdatangan hingga batas akhir pendaftaran nanti. Setelah pendaftaran ditutup, maka akan dilakukan pemeriksaan kelengkapan berkas," ujar Rodi.
BACA JUGA:Hari Pertama, 19 Pendaftar Panwascam Serahkan Berkas ke Bawaslu Ogan Ilir
Jika berkas yang belum lengkap, bisa dilengkapi saat masa perpanjangan masa pendaftran. Setelah itu hasil penelitian berkas administrasi calon anggota Panwascam akan diumumkan 12 Oktober.
Pendaftaran Panwascam di Ogan Ilir
Belasan orang tampak mendatangi Kantor Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Ogan Ilir yang berada di Jalan Lintas Palembang-Indralaya Kelurahan Indralaya Indah, sejak pagi hingga sore ini, Rabu, 21 September 2022.
Kedatangan belasan orang ini adalah untuk menyerahkan berkas guna mengikuti tes penerimaan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) di 16 kecamatan yang ada di Kabupaten Ogan Ilir. Sesuai dengan jadwalnya, pendaftaran mulai dibuka hari ini.
Ketua Bawaslu Kabupaten Ogan Ilir, Dermawan Iskandar mengungkapkan, di hari pertama ini pihaknya menerima 19 berkas pendaftar Panwascam. Terdiri dari, 18 orang laki-laki dan satu orang perempuan.
BACA JUGA:Mau Daftar Panwascam di Lahat? ini Syaratnya
Untuk penerimaan berkas, pendaftar bisa melakukannya lewat datang langsung ke Sekretariat Bawaslu Kabupaten Ogan Ilir, email, maupun lewat Pos.
Pengumuman kelengkapan administrasi akan dilakukan pada tanggal 12 Oktober 2022. Bagi yang dinyatakan lengkap administrasi, akan diikutsertakan tes tertulis yang akan dilaksanakan pada tanggal 14-16 Oktober 2022.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: