Penampilan Seven Kiss Pecah di Panggung Rakyat BKB

Penampilan Seven Kiss Pecah di Panggung Rakyat BKB

--

SUMEKS.CO, PALEMBANG – Grup band Seven Kiss turut menyemarakkan event panggung rakyat, hingga membuat penonton antusias di Pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Sabtu (20/8) malam.

Seven Kiss yang digawangi  Vokalis Wiwin, Keyboardist Bayu, Bassist Cacan, Gitaris Yogi, Drummer Wanda, tampil memukau tepat pukul 19.00 – 20.00 WIB.

Satu jam Seven Kiss berhasil menghibur ribuan warga kota  Palembang dengan membawakan beberapa lagu yg tak asing lagi didengar, dengan antusias penonton turut serta bernanyi dan terbawa suasana  terlebih saat Wiwin membius penonton dengan lagu pembukanya Puspa ST12.

BACA JUGA:Ridho Yahya Sumbang 2 Gol, Persipra All Star vs Talang Akar FC

Selain lagu Puspa, Seven Kiss juga membawakan lagu dari Armada Band   cari pacar lagi, pergi pagi pulang pagi, salam rindu, anak sekolah, dan tua-tua keladi, dengan genre musik pop melayu.

Penampilan seven kiss membius penonton lebih histeris terlebih sang vokalis membagikan Paper Bag ke para penonton, sebagai ucapan terimakasih atas kehadiran mereka yang terus mendukung seven kiss sampai saat ini.

“Setelah dua tahun pandemi, semoga konser musik dapat terus berjalan terutama dikota Palembang ” kata Wiwin, Vokalis Seven Kiss ketika diwawancarai, Minggu (21/8).

BACA JUGA:Kapolda Metro Fadhil Diperiksa, Begini Kata Irjen Dedi

“Seven Kiss selanjutnya akan menggelar tour di beberapa Kota,” tutupnya.

Sementara, Yanto warga Kertapati salah satu fans Seven Kiss mengatakan bahwa sangat senang setelah sekian lama menunggu konser musik di Kota Palembang.

“Akhirnya dapat menyaksikan konser secara langsung setelah dua tahun pandemi, bahkan melihat penampilan Seven Kiss pecah dan menghibur sekali,” tukasnya. (Mg01/Adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: