Tuan Rumah TTG dan BBGRM Tahun 2022, Pemkab Ogan Ilir Targetkan Juara dan Sukses Penyelenggaraan
Sejumlah pekerja sedang mempersiapkan tenda untuk pelaksanaan Gelar TTG dan BBGRM Tingkat Provinsi Sumsel di KPT Tanjung Senai, Jumat (19/8).-Hetty-
SUMEKS.CO, OGANILIR - Kabupaten Ogan Ilir akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) XVI, dan Pencanangan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XIX Tahun 2022 Tingkat Provinsi Sumatra Selatan.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Ogan Ilir, Akhmad Lutfi mengatakan, pelaksanaan Gelar TTG dan Pencanangan BBGRM ini akan berlangsung pada 23-25 Agustus 2022 mendatang di Komplek Perkantoran Terpadu (KPT) Tanjung Senai Indralaya.
"Sesuai dengan judulnya, nanti akan ada pemeran teknologi dari 17 kabupaten dan kota di Provinsi Sumsel," ungkap Lutfi kepada SUMEKS.CO, Jumat (19/8).
BACA JUGA:Tim Bidar Darling Tanjung Raja Rebut Piala Bergilir Bupati Ogan Ilir
Teknologi yang ditampilkan oleh masing-masing kabupaten dan kota ini, akan melalui proses penilaian oleh tim juri dari Pemprov Sumsel. Untuk itu, Lutfi menargetkan, Pemkab Ogan Ilir menjadi juara serta sukses dalam menyelenggarakan Gelar TTG XVI dan Pencanangan BBGRM XIX.
"Ada tiga agenda nantinya yang bisa dinikmati masyarakat saat berkunjung ke arena TTG dan BBRGM. Yakni, pameran teknologi, hiburan masyarakat pada malam harinya, dan juga pameran UMKM," lanjut dia.
Kemudian, nanti akan dilakukan penilaian juga terhadap 16 stand kecamatan se-Kabupaten Ogan Ilir. Seluruh kecamatan ini akan menampilkan inovasi dari daerahnya masing-masing.
Dijadwalkan, Gelar TTG XVI dan Pencanangan BBGRM XIX Tingkat Provinsi Sumsel akan dibuka langsung Gubernur Sumsel, Herman Deru, serta dihadiri seluruh kepala daerah di 17 kabupaten dan kota di Sumsel.(ety)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: