Dirikan Bank Mini, Dukung Jurusan Perbankan Syariah

Dirikan Bank Mini, Dukung Jurusan Perbankan Syariah

nbsp SUMEKS CO LUBUKLINGGAU SMK Negeri 4 Lubuklinggau mendirikan mini bank guna mendukung jurusan perbankan syariah Bank mini tersebut dikelola lansung oleh siswa Kepala SMK Negeri 4 Lubuklinggau Suhar Jendro MPd menjelaskan bank mini tersebut sudah berjalan satu tahun terakhir Sistemnya siswa menabung di bank mini yang jumlah tidak ditetapkan Jadi siswa bebas mau menabung berapa Mau setor setiap hari tiap bulan juga bebas jelas Jendro Senin 8 11 Selain mendukung pelajaran teori perbankan bank mini juga banyak manfaat lain mulai melatih kemampuan praktek perbankan juga mengajarkan siswa untuk menabung Siswa boleh menggunakan uang tabungan misalnya ada kegiatan studi banding dan sebagainya Atau menjadi bekal nanti setelah siswa ini tamat bisa untuk modal usaha dan sebagainya tambahnya Menurut Suhar dengan terlibat lansung menjadi petugas di bank mini siswa mengerti praktek perbankan Banyak siswa kami ketika magang di bank sudah lansung bisa paham Bahkan ada pula yang setelah magang masih diminta oleh pihak bank untuk melanjutkan bekerja di bank katanya Sejauh ini bank mini masih berfungsi sebagai tempat penyimpanan Namun kedepan punya rencana bekerja sama dengan jurusan lain untuk permodalan Sekarang ini jurusan teknik dan bisnis sepeda motor TBSM sedang mempersiapkan bengkel yang dibuka untuk umum Bekerja sama dengan honda jadi bengkelnya standar honda Nah bank mini nanti bisa bekerjama untuk memberikan modal pembelian alat bengkel Nanti pembayaran dari pelanggan bengkel bisa lansung ke bank mini pungkasnya cj17

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: