HD Minta Wisata Kuliner Dipromosikan
SUMEKS CO PALEMBANG Gubernur H Herman Deru meminta masyarakat agar selalu mencintai keindahan alam yang ada di Sumsel Dikatakan Deru keindahan alam yang dimaksud tidak hanya tentang wisata alam Tetapi harus lebih mencintai dan memperkenalkan juga wisata kuliner yang ada di daerah kabupaten kota di Sumsel untuk menjadi destinasi wisata Pada acara Penganugerahan Pesona Desa Wisata Sumsel tahun 2021 yang dilaksanakan di Griya Agung Palembang Jumat 24 12 Herman Deru mengajak masyarakat di kabupaten kota untuk membangun wisata di daerahnya masing masing Mari bersama kita membangun wisata yang ada di Sumsel untuk membantu mendongkrak pertumbuhan ekonomi katanya saat membuka sambutan Menurutnya pemberian alam yang begitu indah apabila tidak dikelola dengan baik maka tidak ada nilai komersial Deru menginginkan ada kejelian yang harus di asah agar terciptanya kreativitas dan inovasi untuk memajukan pariwisata alam di Sumsel Ajak orang melihat agar ramai Saya ingin ada kejelian yang harus memang harus di asah ujarnya Dikatakannya tidak semua keindahan alam harus terpaku dengan wisata alam Dijelaskan Deru selain wisata alam ada juga berbagai wisata seperti wisata kuliner yang sangat digemari dari makanan khas di Sumsel yang bisa dijadikan destinasi wisata Jangan hanya terpaku dengan wisata alam Wisata kuliner juga bisa dijadikan destinasi imbuhnya Namun lanjutnya jika wisata seperti itu tidak pernah dipromosikan maka orang tidak akan pernah tahu apa saja wisata khas kuliner di Sumsel Hal ini kata Deru harus diperbaiki karena tanpa adanya promosi dan sponsor yang jelas maka hal tersebut tidak akan bisa berjalan dengan baik Jika tidak pernah dipromosikan ya percuma saja tutupnya edy
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Cek, Daftar Lengkap Daerah di Seluruh Indonesia yang Lakukan Pleno Penetapan Paslon Terpilih Hari Ini
- 2 Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Merotasi Ratusan Pati TNI, Termasuk Mutasi Danrem 044 Gapo Ini
- 3 3 Smartphone Flagship Terbaru Ditenagai Chipset Snapdragon 8 Elite, Hadirkan Performa Tangguh
- 4 Oki Umar Terpilih Jadi Ketua KONI Kabupaten Ogan Ilir Periode 2025-2029, Raih 17 Dukungan Suara
- 5 Warga Pali Menunggu Realisasi, Usai Asgianto-Iwan Tuaji Resmi Ditetapkan KPU sebagai Bupati-Wakil Bupati PALI
- 1 Cek, Daftar Lengkap Daerah di Seluruh Indonesia yang Lakukan Pleno Penetapan Paslon Terpilih Hari Ini
- 2 Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Merotasi Ratusan Pati TNI, Termasuk Mutasi Danrem 044 Gapo Ini
- 3 3 Smartphone Flagship Terbaru Ditenagai Chipset Snapdragon 8 Elite, Hadirkan Performa Tangguh
- 4 Oki Umar Terpilih Jadi Ketua KONI Kabupaten Ogan Ilir Periode 2025-2029, Raih 17 Dukungan Suara
- 5 Warga Pali Menunggu Realisasi, Usai Asgianto-Iwan Tuaji Resmi Ditetapkan KPU sebagai Bupati-Wakil Bupati PALI