Bangun Baru Rumah Korban Bencana Alam, Disperkim Ogan Ilir Anggarkan Rp 770 Juta

Bangun Baru Rumah Korban Bencana Alam, Disperkim Ogan Ilir Anggarkan Rp 770 Juta

nbsp SUMEKS CO OGANILIR Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir menganggarkan dana Rp 770 juta untuk perbaikan rumah yang rusak akibat bencana alam Pelaksana Tugas Plt Kepala Dinas Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Ogan Ilir Yusriani Emiyati mengatakan anggaran tahun ini meningkat dari tahun sebelumnya yang hanya Rp 175 juta Dari anggaran tersebut pihaknya menyiapkan kuota 22 unit rumah yang masing masing akan mendapatkan dana perbaikan sebesar Rp 35 juta Baca Juga KRAAKKK Rumah Milik Amir Warga Aurstanding Ambruk Polsek Muara Kuang Berikan Bantuan Korban Rumah Roboh Dana Rp 35 juta ini untuk rumah yang mengalami kerusakan total terang Yusriani kepada awak media di ruang kerjanya Rabu 19 1 Selain itu warga yang rumahnya rusak namun menumpang di atas lahan milik orang lain juga bisa mendapatkan bantuan berupa uang sewa rumah Namun bantuan uang sewa rumah itu hanya untuk tiga bulan lanjut Yusriani Wanita berkacamata ini juga menerangkan dana perbaikan rumah rusak bisa saja bertambah sesuai kebutuhan Baik itu melalui pengajuan Anggaran Belanja Tambahan ABT maupun Bantuan Gubernur Bangub Yang jelas Pemkab melalui Dinas Perkim akan menindaklanjuti laporan rumah rusak dari tingkat ringan sedang hingga total Jika lolos verifikasi maka dianggarkan dana untuk perbaikan jelas Yusriani Di awal tahun ini pihaknya sudah mendapatkan empat laporan rumah rusak Masing masing dua di Kecamatan Pemulutan satu di Kecamatan Rambang Kuang dan satu lagi di Kecamatan Tanjung Raja ety

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: