PKK Siap Sejahterakan Masyarakat Sumsel
SUMEKS CO PALEMBANG Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga TP PKK Sumsel siap mendedikasikan dan ikut serja mensejahterakan masyarakat dan keluarga bersama kader dan mitranya Ketua Umum TP PKK Sumsel Febrita Lustia mengatakan hal itu menjadi tekad bersama yang berarti untuk kemajuan bangsa Indonesia Sepanjang 50 tahun TP PKK berjalan banyak hal yang dilakukan dinamika perjalanan dapat menjadi bahan pembalajaran untuk semua bahwa memperdayakan masyarakat perlu pendekatan dan cinta rasa Oleh karena itu yakni hakikatnya dilakukan dengan partisipatif dan kerja sama kata Febrita Lustia saat acara Rakerda Dekranasda dan rapat konsultasi TP PKK Sumsel Tahun 2022 di Hotel Aryaduta Rabu 23 3 Dikatakannya selain itu momentum TP PKK sebagai media mawas diri dengan kebanggaan dan melakukan evaluasi program Melakukan hal itu maka harus melakukan instrumen kebanggaan sebagai kesepakatan bersama dalam Rakerda katanya Lanjutnya progranm TP PKK Sumsel telah berjalan dengan baik dan harus bergerak secara dinamis mengikuti perkembangan Saya terus menuntun agar nuansa pembaruan tidak monoton dengan kebijakan Pemerintah dan saya harap menjadi momentum dalam HUT Gerakan TP PKK ke 50 tahun ini menjadi titik tolak sebagai samangat pembaruan untuk meningkatkan daya kreativitas ungkap Febrita Dia berharap pada Hari Ulang Tahun HUT TP PKK ke 50 tahun ini tidak hanya melangsungkan acara yang bersifat seremoni saja tetapi terus bersemangat dalam menjalankan program TP PKK Sumsel yang berperan terhadap aspek pembangunan Selain menjalankan program saya juga menghimbau kepada Kabupaten dan Kota untuk mengangkat warta busana khas Sumsel dan menjaga atas hak paten kain yang didapat Selain itu saya berterima kasih kepada seluruh mitra yang telah bekerja sama selama ini saya harap juga masyarakat tetap menjaga kesehatan dalam situasi pandemi ini tukasnya mg01
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: