Mengedepankan Penegakan Humanis
BANYUASIN Bupati Banyuasin H Askolani SH MH didampingi Wakil Bupati Banyuasin H Slamet Somosentono SH memimpin giat pemusnahan barang bukti hasil operasi penegakan daerah perda di halaman kantor satpol PP Banyuasin Kamis 31 3 Barang bukti yang dimusnahkan tersebut yaitu sebanyak 630 botol terdiri dari anggur merah 167 botol besar 177 botol kecil beras kencur sebanyak 40 botol Sol ju 84 botol bir hitam 35 botol Singaraja 8 botol bir bintang 108 botol Dalam kesempatan itu Bupati Banyuasin H Askolani SH MH mengatakan dalam penegakan PERDA dan kepala daerah Satpol PP harus mengedepankan cara humanis dengan masyarakat di Banyuasin Jangan kasar arogan seperti video yang banyak viral di media sosial katanya Diakuinya memang perlu tegas dalam melaksanakan tugas tapi perlu diingat tidak boleh sewenang wenang dengan menendang atau kekerasan Harus taat aturan bebernya Oleh karena itu jika melaksanakan tugas penertiban dapat di komunikasi dengan baik atau dipindahkan lapak yang melanggar Lebih lanjut ia mengapresiasi penindakan yang telah dilakukan satpol PP salah satunya pengamanan miras itu Kita apresiasi kinerja Satpol PP tukasnya Kepala Satpol PP Banyuasin Indra Hadi mengatakan untuk mendukung program Banyuasin Religius pihaknya gencar melaksanakan razia penyakit masyarakat Itu juga berdasarkan laporan masyarakat katanya Kemudian pihaknya juga membantu Badan pendapatan Daerah Banyuasin untuk menegur perusahaan perusahaan yang tidak berkontribusi dalam membayar pajak qda
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: