Ambisi Tiga Poin Terpenuhi, Sumsel United Taklukkan Bekasi City FC 2-1 di Jakabaring
Gol Juninho dan Hidayat R. Antar Sumsel United Menang Dramatis atas Bekasi City--
Ambisi Tiga Poin Terpenuhi, Sumsel United Taklukkan Bekasi City FC 2-1 di Jakabaring
SUMEKS.CO- Palembang- Ambisi meraih kemenangan di kandang sendiri benar-benar terwujud. Sumsel United sukses mengamankan tiga poin penuh setelah taklukkan Bekasi City dengan skor 2-1 dalam laga sengit yang digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Senin sore, 29 Desember 2025.
Pertandingan liga 2 2025 grup A ini dimulai pukul 15.30 WIB tersebut menjadi salah satu laga paling intens di pekan ini, dengan drama gol, pergantian pemain, hingga kartu merah di menit-menit akhir.
Sejak peluit awal dibunyikan, Sumsel United langsung tampil menekan dengan dukungan penuh suporter yang memadati stadion. Namun, Bekasi City datang dengan persiapan matang.
Mereka bermain disiplin, menutup ruang gerak lini tengah tuan rumah dan sesekali melancarkan serangan balik cepat.
Alhasil, sepanjang babak pertama kedua tim saling jual beli serangan, tetapi belum ada peluang yang benar-benar berbuah gol. Hingga turun minum, skor tetap bertahan 0-0.
Memasuki babak kedua, Sumsel United meningkatkan intensitas permainan. Tekanan demi tekanan akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-56.
BACA JUGA:Sumsel United v Bekasi City FC, Sore Ini: Misi Balas Dendam Laskar Juaro di Jakabaring
Juninho memecah kebuntuan setelah menerima umpan matang dari Dall’Oca, lalu melepaskan penyelesaian klinis yang tak mampu dibendung kiper Bekasi City.
Gol tersebut disambut gemuruh stadion dan menjadi suntikan moral besar bagi Sumsel United.
Pelatih Nil Maizar yang berad i pinggir lapangan terus memompa seangat para pemain Laskar Juaro, sebuatn Sumsel United
Unggul satu gol membuat Sumsel United semakin percaya diri. Dominasi penguasaan bola terus diperagakan, dan hasilnya kembali terlihat pada menit ke-69. Kali ini giliran Hidayat R. yang mencatatkan namanya di papan skor.
Gol kedua tuan rumah tercipta melalui skema serangan cepat yang memanfaatkan celah di lini pertahanan Bekasi City, mengubah skor menjadi 2-0. Mantan pemaian PSMS Medan ini deluk-elukan skuat dan ribuan fans Sumsel United.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

