MCMI Sumsel Diharapkan Dapat Memperkuat Syiar Islam
SUMEKS CO PALEMBANG Ketua Dewan Pembina Masyarakat Cinta Masjid Indonesia MCMI Budi Karya Sumadi optimis di bawah kepemimpinan Gubernur Sumsel H Herman Deru sebagai Dewan Pembina Daerah dan Mularis Djahri sebagai Ketua MCM I Provinsi Sumsel masjid akan menjadi sentral bagi masyarakat Indonesia Ketokohannya sudah ada artinya ini tinggal jalan saja Mereka berdua ini klop karena memang berteman baik Kata Budi Karya saat menghadiri pelantikan pengurus wilayah MCMI Provinsi Sumsel Kamis 31 3 Dikatakan Budi Karya keberadaan MCMI diharapkan dapat memperkuat syiar Islam kepada umat muslim serta membawa masyarakat Indonesia semakin menghargai keberagaman Selain itu dia mengungkapkan bahwa MCMI ini merupakan organisasi yang paling banyak anggotanya di Indonesia Ini dapat memperkuat syiar Islam serta membawa rasa toleransi antar umat beragama imbuhnya Selain itu dengan kepengurusan yang dilantik ini diharapkan semakin menambah spirit umat untuk berdakwah Lanjutnya ke depan masjid bukan hanya dimanfaatkan untuk beribadah tapi juga diisi dengan aktivitas sosial dan syiar keagamaan Baca Juga Perkuat Syiar Islam RMTH Launching Seribu Mushab Al Quran Fungsi masjid bukan hanya untuk ibadah tapi bisa juga untuk syiar agama ujarnya Sementara itu H Herman Deru menambahkan agar Ketua MCMI Sumsel dapat mempertajam koordinasi dengan takmir dan para khatib agar menjadikan masjid yang ada di Sumsel khususnya bisa makmur dan indah Menurutnya bukan secara fisik saja namun secara kegiatan juga harus diisi Yang tak kalah penting MCM Indonesia Sumsel dapat merangkul semua dan tidak membedakan aliran satu dengan lainnya bebernya Lanjut Deru mengatakan para pengurus yang dilantik ini hendaknya mampu menunjukkan kemampuan dan semangat untuk membawa organisasi ikut berperan dalam mendukung pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi Sumsel Pesan saya agar dapat berkontribusi dalam menjaga status zero konflik bagi Provinsi Sumsel pungkasnya edy ril
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: