Banner Pemprov
Pemkot Baru

Honda Gold Wing 2026 Makin Gambot dan Futuristis, Raja Touring Hadir dengan Teknologi Kelas Atas

Honda Gold Wing 2026 Makin Gambot dan Futuristis, Raja Touring Hadir dengan Teknologi Kelas Atas

Honda Gold Wing 2026 Makin Gambot dan Futuristis, Raja Touring Hadir dengan Teknologi Kelas Atas--Fadli

SUMEKS.CO,- Honda kembali menegaskan dominasinya di segmen motor touring premium, lewat kehadiran Honda Gold Wing 2026.

Motor legendaris yang telah puluhan tahun, menjadi simbol kemewahan dan kenyamanan perjalanan jarak jauh ini kini tampil dengan pembaruan signifikan.

Bukan hanya soal teknologi, tetapi juga dari sisi desain yang kini terlihat lebih gambot, berisi, dan berkarakter mewah, membuat auranya semakin kuat sebagai “raja touring” sejati.

Dari sisi tampilan, dirangkum dari berbagai sumber Rabu 31 Desember 2025 Honda Gold Wing 2026 hadir dengan bodi yang terlihat lebih besar dan proporsional.

BACA JUGA:Honda Forza 250 Matik Premium dengan Mesin Bertenaga dan Fitur Modern Cocok Touring

BACA JUGA:Honda Supra X 125 FI: Motor Bebek yang Menghadirkan Fitur Keamanan Fungsional dan Optimal

Fairing depan dibuat lebih lebar dengan garis desain tegas, yang memberi kesan kokoh sekaligus modern.

Siluetnya kini tampak lebih padat, memperkuat kesan motor besar kelas atas yang memang ditujukan untuk perjalanan jauh dengan kenyamanan maksimal.


Honda Gold Wing 2026 tampilan lebih gahar teknologi dan fitur makin canggih--Doc sumeks.co

Lampu depan LED berdesain baru dengan DRL tajam tak hanya meningkatkan estetika, tetapi juga visibilitas saat berkendara malam hari.

Bagasi belakang serta side pannier juga tampak menyatu rapi dengan bodi, namun volumenya tetap besar untuk menunjang kebutuhan touring jarak jauh.

Masuk ke jantung pacu, Honda masih mempertahankan mesin legendaris flat-six 1.833 cc yang menjadi ciri khas Gold Wing.

Mesin enam silinder horizontal ini dikenal sangat halus, minim getaran, dan bertenaga untuk melibas perjalanan panjang dengan stabilitas tinggi.

BACA JUGA:Honda Icon e: Motor Listrik yang Miliki Tampilan Stylish Desain Futuristik, Ringkas dan Fungsional

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: