Banner Pemprov
Pemkot Baru

Pelindo Regional 2 Palembang Salurkan Bantuan Sarana dan Prasarana Kepada Posyandu Taruna Karya

Pelindo Regional 2 Palembang Salurkan Bantuan Sarana dan Prasarana Kepada Posyandu Taruna Karya

Pelindo Regional 2 Palembang mendukung peningkatan kualitas kesehatan masyarakat melalui penyaluran bantuan sarana dan prasarana kepada Posyandu Taruna Karya.--sumeks.co

PALEMBANG, SUMEKS.CO - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 PALEMBANG mendukung peningkatan kualitas kesehatan masyarakat melalui penyaluran bantuan sarana dan prasarana kepada Posyandu Taruna Karya, yang berlokasi di Kelurahan Sukajaya, Kota PALEMBANG.

Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Fasilitas Umum Tahun 2025 Bantuan Sarana dan Prasarana.

Bantuan yang disalurkan berupa sarana dan prasarana penunjang kegiatan Posyandu, yang diharapkan dapat mendukung optimalisasi pelayanan  Posyandu berupa fasilitas pendukung operasional.

General Manager PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Palembang, Nunu Husnul Khitam, menyampaikan bahwa program TJSL ini merupakan wujud kepedulian perusahaan terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasional pelabuhan, sekaligus bentuk dukungan terhadap program pemerintah di bidang kesehatan.

BACA JUGA:Pelindo Group Reg 2 Palembang Gelar Coffee Morning Bersama Pengguna Jasa & Asosiasi Kepelabuhan

BACA JUGA:Pelindo Regional 2 Palembang Perkuat Kolaborasi Media untuk Layanan Kepelabuhanan


Pelindo Regional 2 Palembang melalui penyaluran bantuan sarana dan prasarana kepada Posyandu Taruna Karya.--sumeks.co

Pelindo Regional 2 Palembang berkomitmen untuk terus hadir dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan efektivitas pelayanan Posyandu Taruna Karya kepada masyarakat Kelurahan Sukajaya,” ujarnya. 

Sementara, pengurus Posyandu Taruna Karya dan perwakilan masyarakat Kelurahan Sukajaya menyambut baik bantuan tersebut serta menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kontribusi Pelindo Regional 2 Palembang

BACA JUGA:Pelindo Group Regional 2 Palembang Turut Serta Rayakan HUT Barunawati Ke-58 Tahun

BACA JUGA:Pelindo Regional 2 Palembang Terima Kegiatan Kuliah Lapangan Universitas Sanz Magnatya

Melalui program TJSL Fasilitas Umum Tahun 2025, Pelindo Regional 2 Palembang terus berupaya menjalankan perannya tidak hanya sebagai pengelola pelabuhan, tetapi juga sebagai mitra strategis dalam pembangunan sosial dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait