Masih kata dr Masagus Hakim, ini adalah bukti upaya PMI dalam meningkatkan kapasitas organisasi agar keberadaannya semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kabupaten OKI.
“Kami ingin menjadikan PMI sebagai organisasi yang hadir di tengah masyarakat, responsif terhadap kebutuhan kemanusiaan, serta mampu menjadi garda terdepan dalam aksi sosial, sekaligus menumbuhkan nilai-nilai solidaritas dan kepedulian sosial,” terangnya.
BACA JUGA:Babinsa Lempuing Evakuasi Warga di Desa Tebing Suluh OKI Terdampak Banjir
Dimana sejumlah desa di Kecamatan Lempuing dan Mesuji telah terendam banjir beberapa hari ini. Tak hanya merendam pemukiman warga, tetapi juga akses jalan poros, lahan pertanian dan pertanian juga terendam banjir.