Hasil Olah TKP, Ambulans Ambil Jalur Berlawanan di Jalintim Palembang-Betung, Truk Diduga Tidak Beri Ruang

Sabtu 17-05-2025,18:38 WIB
Editor : Edward Desmamora

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, hanya saja kerugian material. Usai dua kendaraan mengalami kerusakan berat di bagian depan.

BACA JUGA:Ambulans Bawa Jenazah Ditolak Isi BBM di SPBU, Keranda Terpaksa Diturunkan dari Mobil, Ternyata Ini Alasannya!

BACA JUGA:VIRAL! Mobil Bak Terbuka Halangi Ambulans Nyalip, Penumpang Pick Up Egois, Pasien Terancam'

Hanya saja pasien gagal ginjal yang dibawa oleh mobil ambulansdari Bayung Lencir terpaksa dievakuasi ke mobil ambulans lainnya ke RS Palembang.

Berdasarkan informasi, Ridho (25) sopir mobil ambulans RSUD Bayung Lencir membawa pasien sakit gagal ginjal beserta keluarga menuju rumah sakit di Kota Palembang.

Dalam perjalanan tepatnya di tempat kejadian, diduga mobil ambulans mengambil arah berlawanan, namun di saat bersamaan truk tanki Fuso yang mengangkut CPO juga diduga mengambil jalur yang berlawanan.

Karena lokasi gelap gulita dan jarak antar kedua kendaraan sudah terlalu dekat, akhirnya tabrakan tidak terelakkan. 

Akibatnya, penumpang mobil ambulance harus menyelamatkan diri dengan keluar dari mobil ambulance.

Kemudian keluarga pasien membantu mengeluarkan pasien sakit ginjal yang berada di bagian belakang yang terbaring.(qda)

Kategori :