Edward mengharapkan melalui pelaksanaan STQH ini, bukan semata-mata hanya seremonial belaka, melainkan saja melainkan sebagai sarana memperkuat komitmen dalam mengagungkan dan memuliakan Al-Qur’an dan Hadist yang menjadi pedoman hidup sebagai umat muslim.
"Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan tetap berkomitmen untuk terus membangun rohani masyarakat, melalui misi penguatan nilai-nilai agama menuju masyarakat yang berkarakter," pungkasnya.
Sementara itu Bupati PALI Asgianto mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang berkontribusi dalam pelaksanaan STQH ke-28 tingkat Provinsi Sumsel sehingga dapat berlangsung secara lancar, tertib dan aman sehingga menghasilkan juara pada masing-masing cabang Musabaqah.
BACA JUGA:ASN Imigrasi Pangkalpinang Kemenkumham Babel Raih Juara Pertama MTQ Korpri Bangka Belitung 2024
BACA JUGA:Pj Gubernur Elen Setiadi Apresiasi Kafilah MTQ Sumsel, Masuk Lima Besar MTQ Nasional XXX Tahun 2024
"Kami Pemkab PALI tetap berkomitmen untuk terus membangun rohani masyarakat, melalui misi penguatan nilai-nilai agama menuju masyarakat yang berkarakter," terangnya.
STQH tingkat Provinsi yang digelar di Kabupaten Pali kali ini, lanjut dia bukan hanya sebagai ajang lomba, tetapi juga momentum penting untuk menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Quran, memperkuat Ukhuwah Islamiyah dan membumikan nilai-nilai Qur'ani dalam kehidupan sehari-hari.
"Saya percaya peserta telah menunjukan kemampuan terbaiknya. Kepada para pemenang saya ucapkan selamat teruslah berikan yang terbaik," tandasnya.
BACA JUGA:Selamat, Indonesia Dominasi MTQ Internasional 2025, Berikut Daftar Juaranya
BACA JUGA:CEK, Berikut Daftar Lengkap Juara MTQH Palembang Tahun 2025
Pada Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis (STQH) Tingkat Provinsi Sumsel Tahun 2025, untuk Juara Umum 1 Kota Palembang, Juara ke 2 Kabupaten Ogan Ilir dan Juara ke 3 Kabupaten Lahat.