Dengan tinggi badan 202 cm, berat 91 kg, dan kemampuan spike mencapai 360 cm.
Marko memang menjadi pembeda, dia menjadi skuat yang mematikan saat PBSB melakukan serangan.
Dalam laga melawan Bhayangkara Presisi, Marko menunjukkan ketajamannya dari awal hingga akhir pertandingan.
Beberapa kali serangan Marko mampu menembus blok lawan dan membuat penonton bersorak kagum.
BACA JUGA:ALAMAK, LavAni Bungkam Palembang Bank SumselBabel 3-0 di Final Four Proliga 2025
Sedlacek juga dikenal sebagai pemain yang cerdas membaca permainan.
Tak hanya unggul dalam menyerang, dia juga solid dalam bertahan.
Kemampuannya di sektor receive dan blok membuat lawan harus berpikir dua kali sebelum mengarahkan bola ke arahnya.
Perjalanan Karier Internasional Marco
Marko mengawali karier profesionalnya bersama klub Mladost Zagreb pada 2013.
Setelah itu, Marco sempat memperkuat berbagai klub besar di Eropa, seperti:
Rennes Volley 35 (Prancis)
LPR Piacenza (Italia)
Galatasaray İstanbul (Turki)
Top Volley Cisterna (Italia)