“Dalam organisasi ini para perempuan dilatih program-program pemberdayaan manusia untuk mendukung program pemerintah,” ujarnya.
Sebelumnya, Ketua DWP Sumsel Desy Kasnayati dalam laporannya menegaskan kegiatan halal bihalal diisi dengan penyampaian materi meningkatkan kualitas pribadi anggota DWP Sumsel dengan tajuk "Tingkatkan Kualitas Diri Dengan Great Personality" yang disampaikan Sri Sumahardani sebagai narasumber.
"Halal bihalal ini bertujuan mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan antara DWP. Juga sebagai sarana meningkatkan perbaikan diri,” katanya.
Halal bihalal DPW Provinsi Sumsel kali ini dihadiri juga oleh Penasihat DWP Sumsel Hj Febrita Lustia HD, Staf Ahli TP PKK Sumsel Lidyawati Cik Ujang. Penasehat dan para Ketua DWP se-Sumsel, pengurus DWP Sumsel dan DWP OPD Sumsel, serta jajaran pengurus TP PKK Sumsel.