Menurut pemilik akun @Pramudiana, orang Yaman pastinya suudzon sama Evandra: “Pasti tu orang-orang Yaman ngiranya Evandra bayar referee,” candanya.
Langsung dijawab sama akun @Mawar Berduri, “Kita nggak sekaya itu,” timpalnya.
Ya di laga matchday ke-2 Grup C berlangsung di Stadion Prince Abdullah Al Faisal Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Senin 7 April 2025 Evandra Florasta tampil bagus. Dia mencetak 2 gol.
Menit 87’ usai Rafi Rasyiq dilanggar Omar Anwar Atwy, Evandra Florasta sukses menuntaskan tugasnya sebagai algojo.
Hingga Timnas Indonesia U-17 kembali menjauh atas Yaman U17 3-1.
Usai penalti ini, hanya 2 menit saja Evandra kembali mencatatkan namanya di papan skor.
Gol ini cukup indah, dibangun dari serangan balik cepat, Josh Holong melakukan umpan terukur yang disambut Evandra yang langsung melakukan finishing, sempat kiper Yaman menepis, tapi bola rebound sukses dikonversi Evandra jadi gol.
Hanya 7 menit tambahan waktu hingga laga tuntas, Timnas Indonesia mengendorkan serangan dan sukses menjaga skor akhir 4-1.
Dengan Timnas Indonesis U17 menang atas Yaman maka otomatis Timnas Indonesia naik ke peringkat 1 klasemen grup C Piala Asia U17 dengan meraih 6 poin.
“Yang artinya Timnas Indonesia U17 sudah bisa dipastikan lolos ke piala dunia U17,” ujar konten kreator sepakbola Dhana Kurniawan (@dhanakurniawan).