Dalam keterangannya di lokasi, Kapolres Ogan Ilir menegaskan bahwa razia ini merupakan komitmen kepolisian dalam memberantas peredaran narkoba di wilayahnya.
"Kami akan terus melakukan razia dan tindakan tegas terhadap para pelaku penyalahgunaan narkoba," tegasnya.
Kapolres berharap, setelah operasi ini, tidak ada lagi aktivitas peredaran narkoba di Kabupaten Ogan Ilir.
BACA JUGA:Sarang Narkoba di Jakabaring Palembang Digerebek, Sisir Enam Lorong, 3 Penjaja Sabu Diamankan
"Sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan aman dan nyaman," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Sekonjing, Ely Herson menyampaikan, apresiasi atas langkah tegas Polres Ogan Ilir dalam memberantas narkoba di desanya.
"Kami berterima kasih kepada pihak kepolisian yang telah membantu membersihkan desa kami dari peredaran narkoba. Semoga ke depannya Desa Sekonjing benar-benar bebas dari narkoba," ungkapnya.
Polres Ogan Ilir menegaskan akan terus melakukan razia serupa guna menekan angka peredaran narkoba di wilayah hukumnya.