Prodi Proteksi Tanaman Jurusan HPT Fakultas Pertanian Unsri Gelar Yudisium Akbar, 90 Persen Lulus 3,5 Tahun

Selasa 24-12-2024,20:40 WIB
Reporter : Hetty
Editor : Hetty

Adapun pembimbing mahasiswanya antara lain Dr.-phil. Ir. Arinafril, Dr. Dao Thi Thanh Huyen, Dr. Bui Lan Anh, dan Dr. Le Dang Quang yang hari ini juga ikut di yudisium. 

Keberhasilan ini mengukuhkan Prodi Proteksi Tanaman sebagai salah satu program studi unggulan di bidang perlindungan tanaman dengan tingkat kelulusan luar biasa 3 tahun 5 bulan sebanyak 96,9 persen (63 orang dari 65 lulusan).

"Prodi Proteksi Tanaman selalu berkomitmen dalam mencetak lulusan yang kompeten dan siap bersaing di tingkat global," lanjutnya lagi. 

Hal itu terbukti dengan adanya mahasiswa pertukaran pelajar ke Vietnam yang mengikuti yudisium atas nama M Akbar Satriawan, Noviani, Try Intania Sinaga, dan Lusi Rahmawati.

BACA JUGA:Beri Ruang Penyelidikan Kepolisian, FK Unsri Istirahatkan Dokter Koas Lady dan Lutfi

BACA JUGA:Unsri Bentuk Tim Investigasi Internal, Selidiki Kasus Pemukulan Dokter Koas di Palembang

"Selain itu ada tiga lulusan terbaik dengan predikat Cum Laude (dengan pujian) berhasil meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sempurna 3,95," terangnya. 

Mahasiswa dengan predikat dengan pujian tersebut yaitu Zucey Uary, Monalisah, dan Yuliana. Ketiga mahasiswa tersebut menunjukkan kualitas akademik yang sangat tinggi, yang tidak hanya menjadi kebanggaan bagi fakultas dan universitas, tetapi juga menjadi contoh konkret dari standar pendidikan unggul yang diterapkan di Prodi Proteksi Tanaman Unsri. 

Prestasi ini menjadikan mereka sebagai representasi dari Lulusan Terbaik dengan Predikat Gemilang yang siap menghadapi tantangan dunia pertanian yang terus berkembang. 

Hasil penelitian mahasiswa Proteksi Pertanian umumnya dipublikasikan di jurnal international bereputasi, bahasa inggris merupakan bahasa yang digunakan mahasiswanya dalam presentasi seminar, ujian skripsi, dan menulis makalah seminar.

BACA JUGA:Penganiayaan Dokter Koas FK Unsri di Palembang Berbuntut Panjang, Keluarga Korban Tolak Damai: Proses Hukum!

BACA JUGA:Dokter Koas Dipukul, FK Unsri Ambil Langkah-Langkah Hukum, dr Indra Nasution: Bukan Baku Hantam

Prodi Proteksi Tanaman Unsri terus mencetak generasi unggul yang berdaya saing global. Prodi ini menawarkan pengalaman pendidikan yang membekali mahasiswa dengan kompetensi internasional, termasuk kemampuan bahasa Inggris yang teruji dalam seminar dan ujian akademik. 

Kerjasama internasional semakin memperkuat kualitas pendidikan yang diberikan, menjadikan lulusan Prodi Proteksi Tanaman Unsri sangat diminati oleh sektor perkebunan dan agribisnis modern. 

"Dengan demikian, Jurusan HPT dan Prodi Proteksi Tanaman Unsri dapat dikatakan Unggul di Tingkat Nasional dan Internasional," ujarnya. 

"Serta, menjadi pilihan utama bagi calon mahasiswa yang ingin berkarier di bidang pertanian berkelanjutan," lanjutnya lagi. 

Kategori :