PALEMBANG, SUMEKS.CO - Kebakaran hebat kembali terjadi di Kota Palembang menjelang akhir tahun ini.
Peristiwa kebakaran tersebut viral di media sosial hingga Minggu 22 Desember 2024 menjelang subuh.
Dari informasi yang diperoleh, peristiwa kebakaran itu terjadi di kawasan Kelurahan 17 Ilir Kecamatan IT I Palembang Minggu sekitar pukul 03.30 WIB.
Dalam video, tampak api menghanguskan sejumlah bangunan dan rumah panggung yang berada di lokasi kejadian.
BACA JUGA:Tidur Nyenyak, Toko Manisan di Lempuing OKI Hangus Terbakar, Pemilik Selamat
BACA JUGA:Melintas di Mangun Jaya Babat Toman Muba, Mobil Pick Up Hangus Terbakar
Belum diketahui apakah ada korban jiwa atau tidak dalam kejadian yang mengejutkan warga yang berada di lokasi kejadian tersebut.
Hingga saat ini, penyebab kejadian kebakaran measih menunggu keterangan resmi dari pihak kepolisian.
Sebelumnya, sebuah bengkel motor yang berada di Jalan Perintis Kemerdekaan Kecamatan IT III Palembang hangus terbakar.
Api tampak menghanguskan bengkel yang berada tak jauh dari Simpang Empat Lampu Merah arah Pasar Kuto Palembang, Kamis 28 November 2024 pagi sekitar pukul 09.00 WIB.
BACA JUGA:Rumah Hangus Terbakar, Ibu-ibu di Palembang Ini Panik Selamatkan Anak di Tengah Kobaran Api
Petugas Damkar Kota Palembang langsung memadamkan amukan api di lokasi kejadian dibantu bersama warga.
Tiga orang penghuni rumah sekaligus bengkel itu menjadi korban dalam peristiwa yang terjadi pada pagi hari tersebut.
Sebelumnya juga, musibah kebakaran di Kota Palembang kembali terjadi. Kali ini, Si Jago Merah mengamuk di Jalan KH Azhari Lorong Ayam Kelurahan 9/10 Ulu Kecamatan SU I Palembang, Jumat 6 Desember 2024, sekira pukul 08.00 WIB.