PALEMBANG, SUMEKS.CO - Keberadaa pelajar putri di Palembang yang dilaporkan hilang oleh orang tuanya dikabarkan berhasil ditemukan polisi.
Informasi yang diperoleh, pelajar putri itu ditemukan berada di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) oleh petugas dari Ditreskrimum Polda Yogyakarta.
Bahkan dari sumber yang enggan namanya disebutkan kepada SUMEKS.CO, Minggu 1 Desember 2024 siang, kini pelajar SMPN 40 Palembang itu kini masih diamankan di Mapolda Yogyakarta menunggu kedatangan orang tuanya dari Palembang, Minggu 1 Desembrr 2024.
Sumber itu menyebutkan, pelajar putri yang diketahui bernama Masayu dan Nisa Asyfah Mumtasa diketahui berada di DIY setelah pihak kepolisian melakukan penyelidikan.
BACA JUGA:Dua Pelajar Putri di Palembang Dikabarkan Hilang, 2 Hari Lalu Pamit Latihan Hadroh
BACA JUGA:Pelajar Putri di Palembang Ini Tak Diketahui Keberadaannya, Pulang Sekolah Dijemput Pakai Mobil
Hingga berita ini dturunkan, tim redaksi masih menunggu keterangan resmi dari pihak kepolisian dan keluarga di Palembang.
Diberitakan sebelumnya, dua orang pelajar putri di Kota Palembang dikabarkan belum pulang hingga kini, Selasa 26 November 2024.
Diketahui, dua orang pelajar putri ini terakhir pamit dari rumah dua hari lalu, yakni Minggu 24 November 2024 sekira pukul 08.30 WIB untuk latihan Hadroh.
Identitas dua pelajar putri tersebut diketahui bernama Masayu (13) dan Nisa Asyfah Mumtasa.
BACA JUGA:3 Warganya Dijemput Polisi Terduga Pelaku Terkait Pembunuhan Pelajar Putri, Begini Kata Ketua RT
Masayu merupakan anak pasangan David dan Reni. Sedangkan Nisa anak dari Tahardin.
Kedua pelajar putri ini diketahui beralamat di Jalan Kebun Bunga Kecamatan Alang-alang Lebar Palembang.
"Benar anaknya tersebut belum pulang sampai detik ini, bersama anaknya Tahardin (depot didekat Masjid Muwafaqoh). Kalau ada yang melihat atau mengetahui mohon bantuannya ... Terima kasih," ungkap Mia tetangga ayahnya (David) saat dikonfirmasi, Selasa 26 November 2024.