Juara Kumamoto Japan Master 2024, Fajar Ungkap Kondisinya yang Tak Baik-Baik Saja, Nyaris Batal Berangkat

Minggu 17-11-2024,20:55 WIB
Reporter : Hetty
Editor : Hetty

Juara Kumamoto Japan Master 2024, Fajar Ungkap Kondisinya yang Tak Baik-Baik Saja, Nyaris Batal Berangkat

SUMEKS.CO - Pasangan ganda putra bulutangkis Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berhasil menjuarai Kejuaraan Kumamoto Japan Master 2024.

Bertanding di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Jepang, Minggu, 17 November 2024, Fajar/Rian menaklukkan pasangan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. 

Fajar/Rian menang melawan pasangan tuan rumah tersebut dengan pertandingan ketat tiga gim dengan skor 21-15, 17-21 dan 21-17.

Usai memastikan gelar juara di Kumamoto Japan Master 2024, Fajar mengungkapkan, bahwa gelar yang diraihnya ini sangat berarti. 

BACA JUGA:Fajar/Rian Keok Kontra Ganda China, Tradisi Emas Bulutangkis Indonesia Terancam di Olimpiade Paris 2024

BACA JUGA:Indonesia Diambang Emas Perdana Olimpiade Paris 2024 Lewat Fajar/Rian di Cabang Bulutangkis

Betapa tidak, Fajar mengaku, bahwa dirinya dalam kondisi yang tidak baik-baik saja saat bertanding di Kumanoto Japan Master 2024.

"Karena sakit dari hari Rabu sampai Sabtu jelang keberangkatan," ujarnya.


Fajar/Rian memastikan bawa pulang gelar juara dari Kejuaraan Kumamoto Japan Master 2024.--

Lantaran sakit itulah, Fajar sempat berfikir untuk membatalkan keberangkatannya untuk bertanding di Kumamoto Japan Master 2024.

"Perjalanan menuju juara yang tidak mudah di kejuaraan ini, sempat berfikir tidak akan berangkat ke Kumamoto," terangnya. 

BACA JUGA:Fajar/Rian Kalah, Indonesia vs Thailand 2-1 di Pertandingan Kedua Thomas Cup 2024 Fase Grup C

BACA JUGA:Bermain Ketat 3 Gim, Fajar/Rian Kalah dari Unggulan 3 Kejuaraan Bulutangkis Asia 2024

Fajar juga menuturkan bahwa dirinya tidak pernah latihan sama sekali menjelang tampil di Kejuaraan Kumamoto Japan Master 2024 ini. 

Kategori :