Berharap Mukjizat, 7 Hari Jihad Tak Muncul Usai Terjun di Jembatan Benteng Tim SAR Gabungan Hentikan Pencarian

Sabtu 09-11-2024,17:04 WIB
Reporter : Julheri
Editor : Julheri

SUMEKS.CO - Netizen berharap ada mukjizat Jihad Ramadhani bisa ditemukan, namun setelah 7 hari Jihad Tak muncul juga usai terjun di jembatan Benteng, Pinrang, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Tim SAR gabungan akhirnya menghentikan pencarian.

Foto-foto saat anggota SAR gabungan bertemu orang tua Jihad diunggah akun TikTok @rio19189, Sabtu, 9 November 2024.

Tim SAR gabungan resmi menghentikan proses pencarian pemuda Jihad Ramadhani (22) itu.

Tim SAR mengakui mengalami banyak kendala dalam proses pencarian korban.

BACA JUGA:Bakal Dikejar Sampai ke ‘Lobang Semut’ Sebar Hoaks Jihad Ramadhani Lompat di Bendungan Benteng Sebab Gift Paus

BACA JUGA:3 Jam Sebelum Terjun di Bendungan Benteng Pinrang, Jihad Ramadhani Sempat Potong Rambut, Ini Kata Tukang Cukur

"Dengan perahu karet kita membagi 3 kru yang turun ke sungai," ungkap Danpos Basarnas Parepare Dadang Tarkas, Jumat, 8 November 2024.

Penyisiran dilakukan dari Bendungan Benteng sampai Jembatan Lasape, jaraknya nyaris 12 kilometer. 

Tim kedua menyisir mulai Jembatan Lasape menuju ke arah muara Sungai Tanro sekitar 25 kilometer.

BACA JUGA:Bakal Dikejar Sampai ke ‘Lobang Semut’ Sebar Hoaks Jihad Ramadhani Lompat di Bendungan Benteng Sebab Gift Paus

BACA JUGA:3 Jam Sebelum Terjun di Bendungan Benteng Pinrang, Jihad Ramadhani Sempat Potong Rambut, Ini Kata Tukang Cukur

Hasil dari pencarian korban masih nihil hingga sore tadi, dan tanda-tanda korban untuk ditemukan tidak ada.

"Kalau biasanya sudah 4 hari itu orang tenggelam akan mengambang, tapi ini tidak," ungkapnya.

Kategori :