Menuju Pilkada Serentak 2024, Pastikan Pilkada Serentak 2024 Berjalan Lancar dan Aman

Rabu 30-10-2024,20:05 WIB
Reporter : Ozy
Editor : Rahmat

MUARA ENIM, SUMEKS.CO - Kabupaten Muara Enim sedang mempersiapkan pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Serentak tahun 2024 dengan penuh antusiasme dan tanggung jawab.

Dalam upaya memastikan bahwa proses pemilihan berlangsung dengan lancar dan kondusif, Pj Bupati Muara Enim H Henky Putrawan SPt MSi MM mengajak seluruh elemen masyarakat dan instansi terkait untuk bersinergi menjaga keamanan serta ketertiban selama masa pemilihan.

Pernyataan tersebut disampaikan dalam rapat yang dipimpin oleh Henky pada hari Rabu, 30 Oktober 2024, di Balai Agung Serasan Sekundang (BASS) dalam acara Coffe Morning bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Muara Enim.

Dalam rapat tersebut, Henky Putrawan menekankan pentingnya kolaborasi antara Forkopimda, Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), dan pihak-pihak terkait lainnya untuk menciptakan suasana yang kondusif.

BACA JUGA:96 Tahun Sumpah Pemuda: Polres Muara Enim Serukan 'Maju Bersama Indonesia Raya' untuk Generasi Emas 2045

BACA JUGA:Polres Muara Enim Perkuat Pengamanan Gudang Logistik KPUD Jelang Pilkada Serentak 2024

"Kita harus bersama-sama mendukung dan menjaga stabilitas selama Pilkada. Setiap elemen memiliki peran penting dalam menyukseskan agenda demokrasi ini," ujarnya.

Salah satu poin penting yang disoroti oleh Pj Bupati adalah perlunya meningkatkan sosialisasi mengenai Pilkada Serentak 2024 kepada masyarakat. Ia menegaskan bahwa pendidikan pemilih yang baik akan memastikan masyarakat dapat menyalurkan hak suaranya dengan benar.

"KPU dan Bawaslu harus mempersiapkan berbagai strategi untuk mengatasi kendala yang mungkin muncul, termasuk dalam hal sosialisasi kepada masyarakat," imbuhnya.

Henky juga mengingatkan pentingnya penanganan tantangan logistik yang dihadapi dalam pelaksanaan Pilkada.

BACA JUGA:Modus Motor Rusak, Komplotan Curi Honda ADV di Muara Enim Berhasil Ditangkap

BACA JUGA:Puting Beliung Hantam Muara Enim: Puluhan Rumah Rusak, Pohon Tumbang, dan PLN Padam Total Selama 9 Jam

"Kondisi geografis yang sulit dijangkau sering kali menjadi masalah, terutama dalam distribusi logistik pemilu. Kita harus mencari solusi yang efektif untuk memastikan semua kebutuhan pemilu dapat terpenuhi tepat waktu," katanya.

Kendala lain yang harus diperhatikan termasuk jaringan internet yang tidak merata, pemadaman listrik yang sering terjadi, serta kesehatan dan kebugaran petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan Pengawas Pemilu Lapangan (PPL).

Lebih lanjut, Henky menegaskan pentingnya menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) selama masa Pilkada. Dia menekankan bahwa ASN harus bertindak profesional dan tidak berpihak agar proses pemilihan berjalan secara adil dan transparan.

Kategori :