Dukung Pengembangan Named dan Nakes, Pj Bupati Muara Enim Terima Penghargaan dari Kemenkes RI

Selasa 10-09-2024,18:35 WIB
Reporter : Ozy
Editor : Rahmat

MUARA ENIM, SUMEKS.CO - Muara Enim kembali menunjukkan komitmennya dalam sektor kesehatan, dengan upaya yang berbuah manis berupa penghargaan dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI).

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim, H. Henky Putrawan, pada acara Pertemuan Nasional Penguatan Komitmen Kementerian, Lembaga, dan Pemerintah Daerah dalam Perencanaan Sumber Daya Manusia (SDM) Kesehatan Tahun 2024.

Acara ini berlangsung di Kota Tangerang, Provinsi Banten, pada Selasa, 10 September 2024.

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Direktur Jenderal Tenaga Kesehatan Kemenkes RI, Arianti Anaya. Pemberian piagam penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas komitmen Pemerintah Kabupaten Muara Enim dalam mendukung pengembangan tenaga medis (named) dan tenaga kesehatan (nakes) melalui alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

BACA JUGA:Polres Muara Enim Gagalkan Pengiriman 58 Ton Batu Bara Ilegal dan 16.000 Liter Solar

BACA JUGA:Cetak Sejarah Baru! Huawei Jadi Founder Ponsel Lipat Tiga, Mate XT Ultimate Design Resmi Hadir di Tiongkok

Komitmen tersebut menunjukkan keseriusan Pemkab Muara Enim dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas tenaga kesehatan, yang diharapkan berdampak langsung pada pelayanan kesehatan masyarakat di seluruh wilayah Kabupaten Muara Enim.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Muara Enim, yang didampingi oleh beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan pengakuan atas upaya nyata Pemkab Muara Enim dalam mendukung pengembangan tenaga medis dan tenaga kesehatan.

Beliau menegaskan, dukungan tersebut diwujudkan melalui alokasi anggaran yang memadai dari APBD serta perencanaan yang matang dalam hal pengelolaan dan peningkatan kapasitas SDM kesehatan di daerahnya.

"Penghargaan ini merupakan bukti bahwa Pemkab Muara Enim serius dalam mendukung pengembangan SDM kesehatan, baik itu tenaga medis maupun tenaga kesehatan lainnya. Kami telah menyusun perencanaan yang matang dan mengalokasikan anggaran yang memadai dari APBD untuk memastikan bahwa tenaga kesehatan di Kabupaten Muara Enim terus berkembang, baik secara kualitas maupun kuantitas," ujar Pj Bupati Henky Putrawan dalam sambutannya.

BACA JUGA:Jaksa Yakinkan Hakim, Terdakwa Kasus Perampokan di Mesuji Makmur OKI Divonis 7 Tahun Penjara

BACA JUGA:Teka-Teki Apakah Ikan Tidur Dengan Mata Tertutup Seperti Manusia Atau Terbuka, Ini Jawabannya

Henky Putrawan juga menjelaskan bahwa Pemkab Muara Enim berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan kesehatan di seluruh wilayah Bumi Serasan Sekundang.

Hal ini termasuk upaya untuk meningkatkan kompetensi tenaga medis melalui berbagai program pelatihan dan pengembangan, menambah jumlah tenaga kesehatan di berbagai fasilitas kesehatan, serta memastikan peningkatan fasilitas dan pelayanan kesehatan agar sesuai dengan standar nasional.

"Melalui penghargaan ini, kami semakin termotivasi untuk terus berinovasi dan mempertahankan kualitas layanan kesehatan yang prima. Ini adalah tantangan bagi Pemkab Muara Enim untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat, terutama dalam hal kesehatan," tambahnya.

Kategori :