Nyamar Jadi Perempuan Berhijab, Polisi Berhasil Bekuk Pelaku Curanmor di Jambi

Selasa 10-09-2024,10:49 WIB
Reporter : Deni Kurniawan
Editor : Rahmat

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Setelah melalui proses penyelidikan yang panjang, Satreskrim Unit Pidum dan Tim Tekab 134 Polrestabes Palembang berhasil menangkap salah seorang pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) yang telah sangat meresahkan masyarakat.

Pelaku berhasil ditangkap saat sedang menikmati makan siang di sebuah rumah makan di kawasan Kerinci, Jambi, pada Senin 9 September 2024.

Penangkapan ini dikonfirmasi langsung oleh Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, AKBP Yunar, melalui Kanit Pidum dan Tekab 134, AKP Robert P. Sihombing.

Menurut AKP Robert, penangkapan pelaku Curanmor yang telah beraksi di berbagai wilayah di Kota Palembang ini dilakukan setelah penyelidikan mendalam oleh jajarannya.

BACA JUGA:AP I dan AP II Digabung Jadi Satu, Masuk 5 Besar Operator Bandara di Dunia

BACA JUGA:80 Ribu Suporter Timnas Indonesia Akan Penuhi SUGBK, Nyali Bek Australia Jadi Ciut, Sampe Bilang Begini?

"Ya, benar. Anggota kami kemarin berhasil mengamankan satu pelaku Curanmor yang sudah banyak melakukan aksinya di sejumlah wilayah di Kota Palembang. Pelaku tersebut kami tangkap di wilayah Kerinci, Jambi. Dalam operasi ini, anggota kami menyamar sebagai seorang perempuan yang mengenakan hijab agar pelaku tidak menyadari keberadaan kami," ungkap AKP Robert saat diwawancarai oleh SUMEKS.CO pada Selasa, 10 September 2024.

Lebih lanjut, AKP Robert menjelaskan bahwa identitas pelaku akan diumumkan secara resmi oleh Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono, dalam waktu dekat.


Dengan penyamaran cerdik sebagai perempuan berhijab, tim Satreskrim Polrestabes Palembang berhasil meringkus pelaku Curanmor yang telah lama meresahkan warga di Palembang, dalam sebuah operasi di Kerinci, Jambi.--

"Identitas pelaku nanti akan dirilis langsung oleh Kapolrestabes Palembang, biar beliau yang menyampaikan," ujarnya.

AKP Robert juga menambahkan bahwa penangkapan ini merupakan hasil kerja keras dan berkat keberhasilan tim dalam menghadapi berbagai tantangan selama proses penyelidikan.

BACA JUGA:Masuk Jurang Sedalam 40 Meter di Jalan Lintas Prabumulih-Baturaja, Fortuner PJU Polres Ringsek

BACA JUGA:Hp Lipat Honor Magic V Flip: Keunggulan Sistem Operasi Terbaru, Cek Update Harganya!

"Kami sangat bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas keselamatan yang diberikan kepada tim kami. Meskipun medan di Gunung Kerinci cukup sulit, Alhamdulillah, pelaku berhasil kami amankan. Selain itu, dengan tertangkapnya pelaku ini, kami juga berhasil mengungkap kasus besar lainnya, yakni teka-teki kasus pembunuhan di Kalidoni yang belum terungkap selama dua bulan terakhir," jelasnya.

Dalam akun Instagram pribadinya, @robertsihombing72, AKP Robert juga mengungkapkan rasa syukurnya atas keberhasilan ini, sembari berharap proses pengungkapan kasus pembunuhan di Kalidoni akan berjalan lebih mudah ke depannya.

Kategori :