Spesifikasi Vivo S19 Pro dengan Layar AMOLED yang Luas, Dukung Kepuasan Menonton Sampai Gaming

Rabu 04-09-2024,13:29 WIB
Reporter : Ernanda Evana Nofita
Editor : Rappi Darmawan

SUMEKS.CO - Vivo S19 Pro memiliki layar AMOLED yang luas sehingga mendukung kepuasan menonton sampai gaming.

Layar AMOLED smartphone ini berukuran 6.78 inci dengan resolusi 1260 x 2800 piksel memberikan tampilan yang sangat jernih dan detail.

Layar ini memiliki refresh rate 120 Hz yang membuat pergerakan pada layar terlihat sangat halus, baik saat scrolling maupun bermain game.

Tingkat kecerahan layar Vivo S19 Pro mencapai 4500 nits yang sangat membantu saat digunakan di bawah sinar matahari langsung.

BACA JUGA:Rekomendasi Smartphone Murah: Vivo Y17s Punya Dukungan Sertifikasi IP54 dan Layar Cerah Resolusi 90 Hz

BACA JUGA:Smartphone Vivo Y02t Menawarkan Tampilan Layar Luas dengan Eye Protection serta Desain yang Elegan

Rasio layar ke bodi mencapai 90.2%, memberikan pengalaman menonton yang lebih imersif dengan bezel yang sangat tipis.

Layar ini mampu menampilkan hingga 1.07 miliar warna, sehingga gambar dan video terlihat lebih hidup dan realistis.

Vivo S19 Pro dilengkapi dengan chipset MediaTek Dimensity 9200+ yang dibangun dengan teknologi 4 nm sehingga menawarkan performa yang sangat tinggi dan efisiensi daya yang lebih baik.

BACA JUGA:Vivo iQOO Z3 5G Kombinasi Spesifikasi Menawan dan Canggih Dalam Balutan Desain Premium

BACA JUGA:Vivo V40 vs Motorola Edge 50 Pro: Kemampuan Kemera Mana yang Menghasilkan Foto Lebih Baik?

Prosesor ini memiliki konfigurasi octa-core 1x Cortex-X3 dengan kecepatan 3.35 GHz, 3x Cortex-A715 dengan kecepatan 3.0 GHz dan 4x Cortex-A510 dengan kecepatan 2.0 GHz.

Untuk grafis, Vivo S19 Pro menggunakan GPU Immortalis-G715 MC11 yang mampu memberikan pengalaman gaming yang mulus dan visual yang menakjubkan.

Chipset ini mendukung konektivitas 5G, memungkinkan kecepatan internet yang sangat cepat dan latensi yang rendah, ideal untuk streaming, gaming, dan penggunaan aplikasi berat lainnya.

Kategori :