Mobil Dibawa Kabur Penumpang yang Baru Dikenal, Driver Taksol Minta Warganet Bantu Cari Pelaku

Sabtu 31-08-2024,17:08 WIB
Reporter : Deni Kurniawan
Editor : Edward Desmamora

"Sementara mobil saya ditinggal di kontrakannya karena kata terlapor bakal langsung di ambil oleh perusahaan tempatnya bekerja yang mau menyewa tadi, nanti malam DP uang sewa sekaligus keseluruhannya akan ditransfer ke rek saya, namun sampai besok paginya tak transferan yang masuk dan pada saat menemuinya kembali di kontrakan itu ternyata terlapor sudah pergi alias pindah dari tempat tersebut," ungkapnya.

Berharap pelakunya ini segera diketemukan keberadaannya korban seusai membuat laporan ke polisi langsung memposting wajah terduga pelaku ke sosial media.

BACA JUGA:Tak Bisa Bekerja, Driver Ojol Tua yang Dibegal Penumpang Sendiri di Talang Buruk Palembang Open Donasi

BACA JUGA:Mobil Hilang di Parkiran Hotel, Tamu The Zuri Baturaja Pertanyakan Sistem Keamanan

Salah satunya seperti yang ada pada postingan akun Instagram @palembang.kantep.

"Kak tolong viral ke uong yang sudah maling mobil aku, dio ini minjem katonyo nak nyewo namun la seminggu lebih sampai detik dak kunjung di balike, ini dio kak tampang pelakunyo," begitulah deskripsi caption yang tertera pada postingan akun Instagram tersebut.

Sebelumnya, Roy Adi Wijaya alias Mario (35) warga Jalan Mayor Zein, Lorong Margoyoso, Kelurahan Sei Selayur, Kecamatan Kalidoni ditangkap Unit Ranmor Satreskrim Polrestabes Palembang. 

Roy ditangkap telah melakukan penggelapan taksi online (taksol) milik korbannya Budi Hartono (40).

BACA JUGA:Taksi Online Terjatuh di Dam Jalan Sungai Sahang, Driver Selamat, Alhamdulillah

BACA JUGA:Gelapkan Taksi Online, Residivis di Palembang Ditangkap Polisi di Salon, Begini Modusnya

Aksi penggelapan itu saat korban berada di Jalan Bangau, Kelurahan 9 Ilir, Kecamatan Ilir Timur (IT) III Palembang, Rabu 29 Maret 2023 sekitar pukul 03.40 WIB lalu.

Modusnya, tersangka memesan taksol korban, dengan titik jemput di daerah 2 Ulu dengan tujuan ke Indomaret dekat Boom Baru tepatnya Jalan Bangau, Kelurahan 9 Ilir, Kecamatan IT III, Palembang. 

Setiba di tempat kejadian perkara (TKP) tersangka berpura-pura meminjam mobil korban dengan alasan untuk mengambil uang di ATM. Namun ternyata langsung dibawa kabur oleh tersangka. 

Kategori :