Anies Baswedan Tegaskan Edaran Soal Formulir Pendaftaran Partai dan Sumbangan: ‘Itu Bukan Dari Saya’

Sabtu 31-08-2024,17:12 WIB
Reporter : Julheri
Editor : Julheri

SUMEKS.CO - Anies Baswedan tegaskan edaran soal formulir pendaftaran partai dan sumbangan, itu bukan dari dirnya.

"Assalamualaikum, ini singkat aja ya, beberapa waktu ini beredar, ada formulir, ada QR code, ada nomor rekening, ada yang minta untuk menyumbang," ujar Anies Baswedan di akun TikToknya, Sabtu, 31 Agustus 2024.

Ada yang minta untuk mendaftar, ada juga terkait dengan partai dan ormas.

"Saya ingin tegaskan itu semua bukan dari saya, dan kami tidak pernah mengedarkan apapun juga," jelasnya.

BACA JUGA:Anies Baswedan Akhirnya Jawab Bagaimana Kalau Bikin Partai Sendiri? ‘Semoga Tak Lama Lagi’

BACA JUGA:Viral Netizen Gemakan Tak Ada Anies Baswedan Bakal Coblos Semua Kandidat Gubernur di Pilkada Jakarta Biar Adil

Anies Baswedan sangat paham dengan antusiasme masyarakat yang luarbiasa besar. "Tapi harap hati-hati, harap kritis," pintanya.

Dan sampai dengan hari ini, hari Sabtu 31 Agustus 2024, kata Anies Baswedan, belum ada formulir apapun, belum ada edaran apapun.

"Begitu ya, singkat aja teman-teman. terimakasih, Waalaikumussalam," tutupnya.

BACA JUGA:Anies Baswedan Akhirnya Jawab Bagaimana Kalau Bikin Partai Sendiri? ‘Semoga Tak Lama Lagi’

BACA JUGA:Viral Netizen Gemakan Tak Ada Anies Baswedan Bakal Coblos Semua Kandidat Gubernur di Pilkada Jakarta Biar Adil

Sebelumnya, Anies Baswedan akhirnya menjawab pertanyaan bagaimana kalau bikin partai sendiri? 

Memang kata mantan Gubernur DKI itu, ada usul supaya dirinya masuk partai atau bikin partai politik? 

“Gini, kalau masuk partai pertanyaannya, partai mana yangg sekarang tidak tersandera oleh kekuasaaan?,” ujar Anies Baswedan di akun YouTubenya, Jumat, 30 Agustus 2024. 

Kategori :