1.600 Dosis Vaksin Monkey Pox Segera Tiba di Indonesia, Menkes Sebut Hanya untuk Kelompok Berisiko Tinggi

Kamis 29-08-2024,07:20 WIB
Reporter : Hetty
Editor : Hetty

"Karena kan permintaan tinggi dari berbagai negara di tengah peningkatan kasus di Afrika," katanya lagi.

Dalam kesempatan tersebut, Menkes RI juga mengungkapkan bahwa di Indonesia telah terdeteksi 88 kasus Monkey Pox. 

"Ke-88 kasus tersebut semuanya sudah sembuh," ujarnya lagi. 

BACA JUGA: Dinkes Palembang Waspadai Penyebaran Cacar Monyet, Begini Antisipasinya

BACA JUGA:ASTAGHFIRULLAH! Gejalanya Mirip Cacar Monyet, Wabah Flu Tomat Serang Ratusan Anak di India

Namun, Menkes RI mengimbau agar masyarakat tidak usah khawatir dengan penularan Monkey Pox.

"Apabila kita melakukan upaya aktif dalam mencegah penularan penyakit akibat virus ini," katanya lagi. 

Masyarakat diharapkannya untuk selalu berperilaku baik dan mengikuti pedoman kesehatan dalam kehidupan. 

Sebelumnya, beredar informasi bahwa 23 warga Tangerang dan satu warga Batam, terdeteksi terkena virus Monkey Pox atau MPox. 

BACA JUGA:1 Orang Terkonfirmasi Cacar Monyet di Indonesia Hari Ini

BACA JUGA:Cacar Monyet Menjangkit LGBT, Tapi Dampaknya Bisa Kena Orang Banyak

Kabar tersebut beredar luas di sejumlah media sosial dan grup whatsapp. Saat pasien yang terdeteksi terkena MPox, tengah dirawat di rumah sakit. 

"Monkey Pox sdh tersebar di Jkt.. di Tangerang ada 23 org yg kena.. Hati-hati ya di tmpt umum, RS, Puskesmas dll.. hindari hewan piaraaan, kucing, anjing dlsb.." bunyi pesan yang beredar. 

88 Kasus Monkey Pox Terdeteksi di Indonesia

Sebagai informasi, hingga saat ini total kasus MPox atau cacar monyet di Indonesia, telah mencapai 88 sejak tahun 2022 hingga 2024.

Kasus MPox sempat melonjak pada tahun 2023 lalu, sebelum menurun kembali pada tahun 2024.

Kategori :